TVS Akula 301 Versi Sportbike BMW G310R

0
TVSAkula-2
TVS Akula 301 tampil perdana di Delhi Auto Expo 2016, Rabu (4/2/2016). Foto: Autocar India

Greater Noida (naikmotor) – Delhi Auto Expo yang berlangsung hingga 9 Februari 2016, menampilkan sepeda motor kolaborasi TVS-BMW Motorrad G310R dengan full-fairing. Tetapi model akan ditampilkan sebagai TVS Akula 301 Race Concept.

Model hadir dengan sosok sporti, fairing serat karbon dan digital dash lebih kecil, stang clip-on balap, dan suspensi dengan spesifikasi lebih bertenaga.

TVSAkula-1

Wajahnya terlihat agresif dengan lampu yang “sipit” di depan, frame teralis diperlihatkan yang mampu menyiratkan aura gagah.  Akula diklaim mirip S1000RR dalam ukuran mini. Swingarm telah aluminium dan menggunakan steering damper. Tidak ketinggalan suspensi upside down (usd) akan membuat nyaman berkendara. Nama Akula merupakan bahasa Rusia yang berarti Hiu.

Sportbike yang dikabarkan berkapasitas 313 cc silinder tunggal.  Tenaganya pun lebih besar, dengan 40 daya kuda, standarnya hanya 34 tenaga kuda (versi BMW G310R). Hebatnya Akula telah diuji di terowongan angin.

Nama Akula merupakan bahasa Rusia yang berarti Hiu. Apakah Akula 310 merupakan versi sportbike dari kolaborasi TVS-BMW Motorrad kita tunggu saja. (Afid/nm)

TVSAkula-3

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here