Bukan Sekadar Motor Entry Level, Honda CB500F 2022 Di-Upgrade Besar-Besaran

0
Honda CB500F 2022
Honda CB500F 2022 miliki beragam varian warna baru. Foto: Honda

NaikMotor – Lewat Honda CB500F Model Year (MY) 2022, Honda Eropa memperbarui salah satu sepeda motor entry level mereka secara besar-besaran demi mendapatkan kinerja luar biasa. 

Seri naked CB500F yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2013 bersama CB500X dan CBR500R ini merupakan salah satu koleksi entry level Honda yang populer dan hingga saat ini tidak kehilangan relevansinya. Bermodal mesin dua silinder yang dibalut sasis simpel, ringan, dan sporty, CB500F diyakini mampu memanjakan Motoris lama maupun baru.

Honda CB500F MY2022 ini memiliki pembaruan model lewat peningkatan besar yang berfokus pada kinerja, dibekali oleh fork baru Showa 41mm Separate Function Fork Big Piston (SFF-BP) USD, rem depan cakram ganda dan kaliper radial-mount. Cengkeraman ban depannya pun juga ditingkatkan dengan bias bobot yang lebih maju, serta menggunakan swingarm anyar flex yang lebih ringan dan lateral demi menghasilkan penanganan optimal.

Selain itu, shock belakangnya juga memiliki pengaturan baru dan rodanya didesain ulang, serta turut diadopsi pula radiator yang lebih ringan guna menghemat lebih banyak bobot. Demi meningkatkan karakter mesin, Honda juga menyisipkan pengaturan injeksi bahan bakar baru. Tak hanya mesin, lampu depannya yang kini sudah LED juga diklaim lebih bertenaga dan lampu posisi indikator depan menawarkan visibilitas yang lebih besar.

Pilihan warna anyar Matt Axis Grey Metallic, Pearl Smokey Gray, dan Pearl Dusk Yellow ditawarkan oleh Honda untuk melengkapi warna sebelumnya, Grand Prix Red. Untuk aksesorinya, Honda menyediakan:

  • 35L top box
  • Rear carrier
  • Tank bag
  • Seat bag
  • Smoke windscreen
  • Heated grips
  • 12V/USB Type-C sockets
  • Seat cowl
  • Wheel stripes
  • Tank pad
  • Main stand

Berikut ini spesifikasi lebih lanjut dari Honda CB500F 2022: (Litha/nm) 

ENGINE
Type Liquid-cooled 4 stroke, parallel twin
Displacement 471cc
No of Valves per Cylinder 4
Bore & Stroke 67mm x 66.8mm
Compression Ratio 10.7: 1
Max. Power Output 35kW @ 8600rpm
Max. Torque 43Nm @ 6500rpm
Noise Level (dB) L-urban 74dB L-wot 76.4dB
Oil Capacity 3.2L
FUEL SYSTEM
Carburation PGM FI electronic fuel injection
Fuel Tank Capacity 17.1L (inc reserve)
CO2 Emissions (WMTC) 80 g/km
Fuel Consumption (WMTC) 3.5L/100km (28.6km/litre)
ELECTRICAL SYSTEM
Battery Capacity 12V 7.4AH
ACG Output 23.4A/2000rpm
DRIVETRAIN
Clutch Type Wet multiplate, Assisted slipper clutch
Transmission Type 6 speed
Final Drive Chain
FRAME
Type Steel diamond
CHASSIS
Dimensions (L´W´H) 2080mm x 800mm x 1060mm
Wheelbase 1410mm
Caster Angle 25.5 degrees
Trail 102mm
Seat Height 789mm
Ground Clearance 145mm
Kerb Weight 189kg
SUSPENSION
Type Front Showa 41mm SFF-BP USD forks, pre-load adjustable
Type Rear Prolink mono with 5 stage pre-load adjuster, Steel hollow cross swingarm
WHEELS
Type Front 5Y-Spoke Cast Aluminium
Type Rear 5Y-Spoke Cast Aluminium
Rim Size Front 17 x MT3.5
Rim Size Rear 17 x MT4.5
Tyres Front 120/70ZR17M/C (58W)
Tyres Rear 160/60ZR17M/C (69W)
BRAKES
ABS System Type 2-channel
Type Front Dual 296mm x 4mm disc with Nissin radial-mount two piston calipers
Type Rear Single 240mm x 5mm disc with single piston caliper
INSTRUMENTS & ELECTRICS
Instruments LCD Meter with Speedometer, Bar Graph Tachometer, Dual Trip Meters, Fuel Level and Consumption Gauge, Clock, Water Temp, Gear position, Shift UP Indicator
Headlight LED
Taillight LED
Security System HISS (Honda Intelligent Security System).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here