Bakal Jadi Pabrikan Sepeda Motor Listrik Terbesar di Dunia, Ola Electric

0
Pabrikan Sepeda Motor Listrik
Pabrik Sepeda Motor Listrik Ola Electric di India. Foto: ola

NaikMotor – Diklaim bakal jadi pabrikan sepeda motor listrik terbesar di dunia, Ola Electric mampu memproduksi 1 unit setiap 2 detik, canggih dan murah.

Ola Electric dari India sedang melakukan ekspansi besar-besaran di pasar sepeda motor listrik. Perusahaan tengah membangun pabrik dengan kapasitas 10 juta unit sepeda motor listrik per tahun.

Dengan luas 202 ha, pabrik diklaim karbon-negatif, lengkap dengan 10 lini produksi, ditunjang 3.000 lebih robot raksasa untuk memenuhi kapasitasnya. Jika demikian, maka 1/7 produksi sepeda motor listrik secara global dipenuhi oleh Ola Electric, jadi boleh saja diklaim sebagai pabrikan sepeda motor listrik terbesar di dunia.

Ola S1

Produk Ola dimulai dengan 1 model 2 varian, S1 dan S1 Pro. Perbedaannya hanya pada kelengkapan fitur, tetapi keduanya disebut-sebut sebagai e-scooter tercanggih dengan harga relatif murah.

S1 tampil sederhana, desain clean, menempuh 180 km dengan baterai 3,97 kWh pada S1 Pro. Dilengkapi penggerak motor berdaya 8,5 kW atau setara 11,4 daya kuda, dan torsi 58 Nm serta berpenggerak akhir sabuk.

Fitur canggihnya, selain konektivitas Bluetooth dengan smartphone. S1 Pro dilengkapi AI atau kecerdasan buatan yang bisa membuatnya seolah berkomunikasi dengan pengendaranya setidaknya dengan voice command. Kabarnya, Ola S1 Pro dipasarkan dengan harga sekitar Rp 25 jutaan di India.(Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here