Fiido X E-Folding Bike Clean yang Mampu Menjelajah Sampai 130 KM

0
Fiido X E-Folding Bike
Fiido X dan X Lite versi advance dari D11. Foto: atlas,fiido

NaikMotor – Pabrikan sepeda listrik dari Cina ini kembali menghadirkan selis lipat. Masih berbasis D11, tetapi Fiido X e-folding bike ini jarak tempuhnya lebih jauh.

Fiido X e-folding bike masih dengan rangka alloy sehingga beratnya sekitar 3 kg saja. Sementara itu rangka juga berperan untuk menyimpan sistem kontrol mekanikal, demikian dengan kabel listrik dan sling disembunyikan di rangka, yang membedakannya dengan D11. Sementara baterai 36-V/11,6-Ah disembunyikan di seat post.

Jika dalam konfigurasi siap dikendarai ebike memiliki berdimensi 150 x 58 x 100 cm, tetapi jika dilipat menjadi 84 x 40 x 59 cm. Ebike ini menggunakan ban CST 20″ dengan rem cakram hidrolik ini juga yang membedakannya dengan D11.

X series dilengkapi dengan motor geared brushless 40 Nm dan sehingga mampu meraih kecepatan tertinggi 25 km/jam, serta dilengkapi sistem sensor torsi yang merespons masukan pengendara untuk riding assist yang lebih responsif. Untuk gearset X dilengkapi Shimano 7 percepatan.

Fiido X dilengkapi dengan kunci kode pintar keypad untuk keamanan, dan kelak ada aplikasi seluler yang sedang dalam pengembangan yang akan menawarkan elemen sosial ke pengalaman Fiido, serta memungkinkan pemantauan ebike real-time. Di tempat lain ada layar LCD dengan port pengisian USB built-in.

Fiido X memiliki varian ekonomis yakni X Lite. Bedanya versi ekonomis tidak dilengkapi dengan rem cakram hidrolik dan baterai hanya 5,8Ah untuk menempuh 60 km saja. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here