Ini Kinerja Pelumas Suzuki Ecstar yang Mendukung Joan Mir Juara MotoGP

0
Pelumas Suzuki Ecstar
Pelumas Suzuki Ecstar miliki beragam fungsi yang dapat membantu jaga kondisi kendaraan. Foto: Global Suzuki/Suzuki

NaikMotor – Penggunaan pelumas pada sepeda motor agar durabilitas dan performa mesin optimal. Seperti pelumas Suzuki Ecstar yang bahkan telah mengantarkan Joan Mir juara MotoGP 2020.

Capek dengan sepeda motor yang rewel? Coba ingat-ingat, apakah Motoris rutin mengganti olinya atau tidak? Pelumas atau oli rupanya memiliki peranan penting dalam menjaga kondisi mesin, lho. Untuk menunjang kebutuhan pelumas kendaraan tercinta, Motoris bisa menggunakan pelumas OEM Suzuki Ecstar yang pastinya akan menjaga durabilitas mesin motor-mu.

Merk pelumas yang juga digunakan untuk motor balap Joan Mir dan Alex Rins ini merupakan oli mesin premium yang akan mampu mengurangi gesekan, meningkatkan kinerja mesin, dan mendukung peningkatan efisiensi bahan bakar. Selain melindungi, membersihkan, mendinginkan, dan melumasi mesin motor, Ecstar Oil juga dapat menambah performa, merapatkan celah antara piston dengan silinder, meredam getaran dan suara, dan sebagai anti karat.

Pelumas Suzuki Ecstar
Foto: Suzuki

Pelumas yang baik memiliki kriteria mencakup warna oli yang jernih, tidak meninggalkan kotoran, mampu menambah kecepatan laju pada motor, memiliki jarak tempuh sesuai label produk, dan kekentalan olinya sesuai dengan daya tahan kendaraan, sesuai dengan yang ditawarkan oleh Suzuki Ecstar.

Catatan Prestasi Joan Mir
joan Mir dan Alex Rins. Foto: MotoGP / Suzuki

Pelumas Suzuki Ecstar bahkan juga berperan besar bagi kiprak pembalap tim Suzuki Ecstar di klasemen MotoGP, yaitu Joan Mir dan Alex Rins. Sejak bergabung pada tahun 2017 silam, di tahun 2020 lalu Rins sukses memenangkan 1 dari 13 pertandingan, podium hingga 4 kali, dan keluar sebagai juara ke-3 MotoGP 2020.

Pelumas Suzuki Ecstar
Alex Rins saat raih podium di MotoGP Aragon 2020.

Sementara itu, Joan Mir yang telah bergabung sejak 2019 setahun setelahnya mampu memenangkan 1 dari 14 balapan, podium 7 kali, dan menjadi juara pertama ajang MotoGP 2020.

Pelumas Suzuki Ecstar

Keduanya sama-sama menggunakan sepeda motor balap Suzuki GSX-RR berkapasitas 1000 cc dengan spesifikasi 4 Stroke DOHC, konfigurasi 4-silinder segaris dengan 4 katup per silinder, dan berpendingin cairan. Untuk output maksimumnya, bisa lebih dari 176 kw dengan kecepatan maksimum bisa melampaui 340 km/jam. Dengan performa tersebut, tentunya diperlukan perawatan mesin yang optimal seperti yang diberikan oleh Suzuki Ecstar Oil.

Untuk pembeliannya, pelumas Suzuki Ecstar bisa dijumpai di bengkel, di e-commerce, dan tersedia juga via aplikasi My Suzuki yang bisa diunduh lewat App Store dan Play Store. (Litha/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here