Yamaha MT-09 ABS Dirombak Total dan Akan Hadirkan Versi SP

0
Yamaha MT-09 ABS
Yamaha MT-09 ABS diperbarui, bakal rilis 26 Agustus 2021. Foto: Yamaha

NaikMotor – Yamaha merombak total MT-09 ABS dan turut menghadirkan varian kelas atas, yaitu MT-09 SP ABS. Keduanya akan dirilis di bulan yang berbeda pada tahun ini. 

Sepeda motor kategori roadster dari Yamaha satu ini dipastikan telah mendapatkan perubahan yang signifikan dengan mesin dan rangka baru, serta teknologi anyar yang membuatnya lebih ringan dibanding model lama. Dikembangkan berdasarkan konsep “The Rodeo Master”, MT-09 ABS mewarisi karakter Torque & Agile konvensional terkini dan memberikan perasaan berbeda kepada pengendaranya.

Selain memperbarui mesinnya, Yamaha juga menyisipkan berbagai fitur-fitur anyar, seperti mesin CP3 888cm 3 silinder dengan torsi lebih baik, rangka die-cast aluminium CF ringan baru dengan ketebalan plat minimum 1,7mm, roda alloy ringan dengan teknologi Spinforged Wheel asli, desain suara yang mengekspresikan torsi dan akselerasi, berbagai kontrol yang mendukung pengoperasian berkendara menggunakan IMU baru, serta desain bodi baru yang merangsang indera.

Yamaha MT-09 ABS
Yamaha MT-09 SP ABS Black

Bukan hanya melahirkan versi terbaru dari MT-09 ABS, Yamaha juga akan menghadirkan MT-09 SP ABS yang klaimnya memiliki kinerja dan kualitas lebih baik, seperti suspensi belakang dari Ohlins, jok dengan jahitan ganda, dan tangkinya yang dicat terpisah.

Yamaha MT-09 ABS
Fitur spesial MT-09 SP ABS

Warna yang ditawarkan pun beragam, ada Pastel Dark Gray, Deep Purplish Blue Metallic, dan Matte Dark Gray Metallic untuk MT-09 ABS dan Black Metallic untuk MT-09 SP ABS.

Untuk jadwal perilisan beserta harganya, MT-09 ABS akan diluncurkan pada 26 Agustus 2021 dengan kocek senilai Rp 143,7 jutaan dan MT-09 SP ABS pada 28 Juli 2021 seharga Rp 165,3 jutaan. (Litha/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here