Jakarta (naikmotor) – Ketua Umum terpilih Ikatan Motor Indonesia (IMI), Sadikin Aksa, mengumumkan susunan Pengurus Pusat IMI masa bakti 2015-2019, Sabtu (30/1/2016). Secara struktur ke depan, organisasi IMI memiliki sedikit perbedaan dengan sebelumnya.
“Kami membuat struktur baru ini agar roda organisasi dapat berjalan lebih baik, lebih efektif dan efisien serta berafiliasi dengan struktur FIA. Semua pengurus tahu apa hak dan kewajibannya, sehingga tidak terjadi tumpang tindih atau overlapping,”tegas Sadikin.
Kakak dari pereli Subhan Aksa ini juga menegaskan akan memasukan profesional yang akan menjadi staff di IMI. Merekalah yang akan menjadi pelaksana harian di IMI.
“Harapannya struktur baru ini dapat bekerja dengan baik. Tetapi kami tetap mengharapkan bantuan dan dukungan seluruh pelaku dan juga penggemar otomotif di Indonesia, untuk bersama-sama memajukan olahraga otomotif di Indonesia, sehingga para atlet Indonesia juga bisa bersaing di level internasional,” lanjut Sadikin.
Dalam struktur tersebut, Sekretaris Jenderal dipegang oleh mantan pereli kawakan Jeffrey JP. Untuk Wakil Ketua Umum dijabat Ahmad Sahroni, Ketua Ferrari Owners Club Indonesia sekaligus anggota DPR RI dari Partai Nasdem.
Untuk Ketua Bidang olahraga mobil dipercayakan pada Poedio Oetojo, didampingi oleh Hervian Soejono (racing/drag race/slalom/karting), Anto Bambang Utoyo (adventure/speed offroad) dan Taqwa Suryoswasono (teknik/safety mobil). Pada olahraga motor diketuai Medya Saputra dibantu oleh Edi Horison (balap motor/dragbike), I Nyoman Wisnu (motorcross/grasstrack) dan Dyan Dilato (teknik/Safety motor)
Kepengurusan ini kabarnya akan dikukuhkan di Surabaya pada 12 Februari sekaligus rapat kerja nasional. (Rls/nm)