NaikMotor – Selain Red Bull Ring, Sirkuit Aragon juga akan dibuka untuk umum, sehingga gelaran MotoGP Aragon 2021 dapat disaksikan langsung oleh para penggemar. Bedanya, kuota dibatasi hingga 20.000 orang saja.
Safety Board atau Dewan Keselamatan pada Rabu, 9 Juni kemarin melakukan sidang di MotorLand Aragon dan menyetujui masuknya penggemar pada acara internasional berikutnya. Dilansir dari situs resmi MotoGP, keputusan ini diambil setelah protokol lengkap yang memperhitungkan karakteristik sirkuit dikembangkan, serta lingkungannya dapat menjamin keselamatan dan kesehatan semua pengunjung.
MotoGP Aragon sendiri akan berlangsung pada 10 – 12 September 2021 dan akan menjual 20.000 tiket. Selama minggu pertama bulan Agustus, situasi terkait pandemi akan dinilai kembali dan parameternya akan ditinjau. Untuk pengamanan yang diterapkan pada setiap event olahraga akan berbeda dan disesuaikan dengan situasi kesehatan terkini. (Litha/nm)