Sudah Dimulai, Idemitsu Asia Talent Cup Gelar Tes Pramusim

0
Idemitsu Asia Talent Cup
Idemitsu Asia Talent Cup 2021 dimulai dengan diselenggarakannya tes pramusim di Losail, Qatar. Foto: MotoGP / Idemitsu Asia Talent Cup

NaikMotor – Idemitsu Asia Talent Cup 2021 sudah dimulai dan tes pramusim akan berlangsung selama tiga hari (19 – 21 Maret 2021) di Sirkuit Losail, Qatar. 

Sebelum balapan resmi Idemitsu Asia Talent Cup 2021 dimulai, digelar terlebih dulu tes pramusim yang berlangsung pada 19 hingga 21 Maret 2021 di Losail International Circuit di Qatar. Tes ini dihelat untuk mendapatkan catatan waktu trek masing-masing pembalap.

Musim ini, IATC akan berbagi hari tes bersama Moto2 dan Moto3 yang masing-masing kelas mendapat harinya sendiri. Seperti biasa, pengujian pramusim ini akan memberikan gambaran sekilas mengenai apa yang akan terjadi di musim balap tahun ini.

Salah satu nama yang perlu diperhitungkan adalah Danial Sharil. Pembalap Malaysia ini akan kembali turun ke sirkuit setelah memalui sesi pemulihan yang cukup lama akibat cedera.

Sebelumnya, ada empat nama pembalap binaan Astra Honda Motor yang juga terbang ke Qatar untuk mengikuti pelatihan, yaitu Herjun Atna Firdaus, Herlian Dandi, Azryan Dheyo Wahyumaniadi, dan Fadillah Arbi Aditama. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY