NaikMotor – Skuad pembalap muda binaan AHM yang berjumlah empat orang terbang ke Qatar untuk mengikuti latihan resmi yang diselenggarakan oleh Dorna.
Dikelola oleh Dorna, Asia Talent Cup hingga saat ini masih menjadi ajang pembinaan pembalap muda paling prestisius di Asia. PT Astra Honda Motor (AHM) pun mengutus empat pembalap muda yang siap untuk mengibarkan benderah Merah Putih di podium sirkuit tempat digelarnya MotoGP dan WorldSBK.
Empat pembalap yang terbang ke Qatar untuk mengikuti latihan resmi dari pihak Dorna ini adalah Herjun Atna Firdaus, Herlian Dandi, Azryan Dheyo Wahyumaniadi, dan Fadillah Arbi Aditama.
Dilaporkan via sosial media Astra Honda Racing Team, pesawat yang mengangkut para pembalap muda binaan AHM ini terbang ke Qatar pukul 18:30 WIB dan mendarat sekitar pukul 23:30 waktu setempat pada Selasa, 16 Maret kemarin. (Litha/Prob/NM)