Marc Marquez Masuk Daftar Pembalap MotoGP Qatar, Siap Comeback?

0
Nama Marc Marquez
Marc Marquez. Foto: Instagram/marcmarquez93

NaikMotor – Baru-baru ini nama Marc Marquez muncul di daftar pembalap sementara yang akan turun dalam seri pembuka MotoGP 2021 di Sirkuit Losail, Qatar.

Awal musim akan digelar di Sirkuit Losail pada 28 Maret mendatang. Dorna Sports pun telah merilis daftar sementara pembalap yang akan turun GP Qatar. Cukup mengejutkan setelah nama Marc Marquez ada di daftar tersebut.

Marquez saat ini memang sudah terbilang pulih dari cedera lengan kanannya. Namun dalam wawancaranya dengan Honda, The Baby Alien mengatakan masih harus menjalani pelatihan otot dan tidak mungkin bisa comeback ke MotoGP dalam waktu dekat ini.

“Saya tahu bahwa tim sedang menunggu saya dan saya akan melakukan yang terbaik untuk kembali sesegera mungkin. Mungkin saya akan mulai dengan sepeda motor yang lebih kecil,” ucap Marquez.

Namun munculnya nama Marquez di daftar sementara pembalap di GP Qatar menimbulkan pertanyaan. Minggu ini Marquez memang akan melakukan pemeriksaan medis untuk memastikan apakah dirinya bisa berlaga di awal musim atau tidak.

“Kita akan melihat apakah dokter apakah otot-otot saya dalam kondisi baik atau tidak. Ini akan menjadi proses dan kita akan melihat apakah itu adalah proses yang lambat atau cepat,” kata Marquez.

Berikut daftar sementara pembalap yang turun di MotoGP Qatar. (Dicky/Prob/NM)

5 – Johann Zarco (Pramac Racing)
9 – Danilo Petrucci (Tech3 KTM Factory Racing)
10 – Luca Marini (SKY VR46 Avintia)
12 – Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha MotoGP)
20 – Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP)
21 – Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT)
23 – Enea Bastianini (Avintia Esponsorama Racing)
27 – Iker Lecuona (Tech3 KTM Factory Racing)
30 – Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu)
32 – Lorenzo Savadori (Aprilia Racing Team Gresini)
33 – Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing)
36 – Joan Mir (Team Suzuki Ecstar)
41 – Aleix Espargaró (Aprilia Racing Team Gresini)
42 – Alex Rins (Team Suzuki Ecstar)
43 – Jack Miller (Ducati Lenovo Team)
44 – Pol Espargaró (Repsol Honda Team)
46 – Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT)
63 – Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team)
73 – Alex Márquez (LCR Honda Castrol)
88 – Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory Racing)
89 – Jorge Martin (Pramac Racing)
93 – Marc Márquez (Repsol Honda Team)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here