Honda Bakal Rombak Total Desain X-ADV, Meluncur 25 Maret 2021

0
Honda X-ADV 2021
Honda X-ADV. Foto: Honda Jepang

NaikMotor – Honda akan melakukan perombakan total pada skuter adventurenya, yakni X-ADV 2021. Versi terbaru ini akan memiliki tampilan yang lebih sporty dan gagah.

Tidak hanya dari segi tampilan, X-ADV terbaru ini juga akan mendapatkan pembaruan kinerja mesin yang lebih berperforma dan juga hemat bahan bakar. Versi terbaru ini diklaim bakal punya torsi yang lebih kuat dari model yang saat ini dipasarkan.

Sebagai acuan, X-ADV saat ini menggunakan mesin 745cc 4 katup OHC dengan pendingin air. Secara performa, mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 58 PS pada putaran mesin 6.750 rpm dan torsi puncaknya 70 Nm diputaran mesin 4.750 rpm.

Honda X-ADV 2021

Pada versi terbaru, mesinnya akan dilengkapi dengan transmisi kopling ganda atau Dual clutch transmission (DCT). Peningkatan dayanya didukung dengan konsep pengembangan Smart & Exciting Adventure Urban Trasnporter.

Berbekal konsep pengembangan baru ini, skuter X-ADV diklaim bisa mencapai output performa maksimum, dengan sistem pembungan yang lebih ramah lingkungan. Selain itu, bobot motor juga dipangkas dan asupan serta sistem pembuangan pistonnya dimaksimalkan untuk menghasil menghasilkan tenaga yang powerful.

Tidak hanya itu, sistem throttle by wire (TBW) pada motor ini juga akan digunakan sebagai teknologi kontrol elektronik untuk mendukung pengendara dalam menentukan mode berkendaranya seseuai keinginan.

Beberapa fitur lain yang akan hadir di versi terbaru X-ADV ini, seperti lampu DRL dan juga sistem Honda Smartphone Voice Control System (HSVCS). Sistem HSVCS ini akan terhubung dengan ponsel pengendara untuk bisa memutar musik hingga melakukan panggilan.

Honda X-ADV 2021

Dari sektor kaki-kaki, X-ADV dibekali dengan suspensi depan teleskopik dan shockbreaker belakangnya swingarm Prolink. Sistem pengeremannya menggunakan cakram ganda pada bagian depan dan cakram tunggal di bagian belakang.

Rencananya Honda X-ADV 2021 versi terbaru ini akan diluncurkan di Jepang pada 25 Maret 2021. Namun masih belum diketahui berapa harga jualnya. Sebagai acuan, X-ADV versi saat ini dipasarkan dengan banderol 1.320.000 Yen atau sekitar Rp 175 jutaan. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here