One Moto Nyatakan Harapan Untuk Mengganti Motor Ber-BBM ke EV

0
One Moto
One Moto memiliki cita-cita untuk mengganti motor bertenaga bahan bakar minyak ke listrik. Foto: Electrek

NaikMotor – Perusahaan motor listrik One Moto, memiliki keinginan untuk mengganti sepeda motor listrik berbahan bakar minyak dengan kendaraan bertenaga listrik. 

Dimulai di Dubai, One Moto berharap bisa memperluas misinya secara global. Dilansir dari Electrek, One Moto yang menghadirkan kendaraan berupa sepeda listrik hingga skuter listrik ini memiliki tujuan utama untuk mengganti sepeda motor pengiriman yang melintas di sana setiap hari.

“Sekadar memberi Anda gambaran, di Dubai kami memiliki 15.000 sepeda motor pengantar yang berada di jalan setiap hari, mengantarkan kami makanan, obat-obatan, produk, dll. Dan 15.000 sepeda motor itu menghasilkan 16.500 ton CO2 setiap tahun. Seperti apa sebenarnya itu? Ini sama dengan 273.000 pohon yang ditanam selama 10 tahun,” ujar Adam Ridgeway, CEO One Moto.

One Moto sendiri memiliki sepeda listrik dan skuter listrik yang mencakup berbagai kategori pengendara potensial dengan menghadirkan banyak model, mulai dari e-bike 250 W hingga 4.000 W, juga skuter pengiriman bertenaga listrik dengan kecepatan 85 km/jam.

Kepada CNN Ada memaparkan harapannya untuk bisa mengganti ke 1.500 unit motor listrik di jalanan Dubai pada akhir tahun ini, dan berkembang jadi 100 kota pada tahun 2024. Bukan sekadar bicara, perusahaan EV ini juga sudah mulai melangkah dengan membuka operasi di Arab Saudi, Inggris, dan Kenya. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here