NaikMotor – Ducati memperkenalkan otoped listrik PRO-I EVO yang dapat memenuhi mobilitas di perkotaan. Dengan desain urban-smart yang dipadukan dengan garis yang tegas, DNA Ducati sport pun semakin menonjol.
Ducati kembali menghadirkan kendaraan listrik untuk menunjang kehidupan perkotaan. Otoped itu dikembangkan bersama MT Distribution, otoped listrik Pro-I Evo diklaim dibekali fitur kemudahan berkomuter di perkotaan.
Dengan motor 350W, Ducati menjamin e-otoped ini semakin responsif saat start dan lebih efektif di tanjakan. Bukan hanya mesin baru, otoped listrik ini juga mengadopsi baterai 280 Wh, layar LED berwarna, dan lampu LED yang menawarkan keamanan ekstra di malam hari dan dalam situasi jarak pandang terbatas.
Berbobot ringan dan kompak, PRO-I EVO bisa dilipat tanpa usaha besar berkat sistem barunya, serta membuatnya lebih mudah dipakai dan dikombinasikan dengan kendaraan umum maupun pribadi. Sistem pengunciannya juga baru dan menampilkan mekanisme anti-getaran, sehingga kendaraannya lebih aman dan tahan lama.
Pabrikan Italia ini pun menyiapkan potensi kendaraan listrik yang lebih besar berkat pengenalan aplikasi terintegrasi yang seluruhnya dirancang dan dikembangkan oleh Italdesign. Aplikasinya didesain sebagai garasi virtual tempat di mana beberapa produk EV Ducati dapat didaftarkan dan layanan bantuan teknis pun bisa diakses lewat WhatsApp.
Aplikasinya sudah tersedia di Google Play maupun App Store dan memungkinkan penggunanya untuk terus memantau kinerja kendaraan, seperti jarak tempuh, dan posisi terakhir kendaraan.
Saat ini, Ducati PRO-I EVO sudah tersedia di diler dan e-shop resmi Ducati di Eropa, serta di showroom lainnya. (Litha/Prob/NM)