Diton Premium Kembali Gelar Pelatihan Pengecatan, ini Syaratnya…

0
Pelatihan Pengecatan Diton Januari
Pelatihan Pengecatan Diton Premium akan kembali digelar pada 30 Januari 2021. Foto: Diton Premium (IG)

NaikMotor – Diton Premium akan kembali mengadakan Pelatihan Pengecatan menjelang akhir Januari 2021. Tidak sembarangan, nantinya para peserta akan dilatih langsung oleh Tim Painting yang tentunya sudah berpengalaman. 

Pelatihan Pengecatan Diton Premium ada lagi! Tapi, kali ini berbeda dengan pelatihan yang sebelumnya, karena Diton Premium membuka kesempatan bagi Motoris yang memiliki komunitas motor untuk mengikuti acara ini. Tidak tanggung-tanggung, yang akan melatih adalah Tim Painting yang sudah berpengalaman di bidangnya.

Pelatihan Pengecatan ini akan dilaksanakan pada Sabtu, 30 Januari 2021 pada pukul 08:00 WIB sampai dengan selesai. Untuk pendaftarannya, dapat dilakukan lewat link bit.ly/SprayJanuari.

Berikut ini syarat dan ketentuan Pelatihan Pengecatan Diton Premium Januari 2021 yang akan berlangsung di Workshop Diton Premium:

    • Pengecatan dilakukan sendiri dibantu oleh supervisi dari team Diton Premium
    • Wajib membawa motor sendiri
    • Untuk peserta yang terpilih, harus mempersiapkan motornya (sudah diamplas)
    • Membawa peralatan atau kunci-kunci sendiri
    • Mematuhi Protokol Kesehatan
    • Daftarkan diri melalu link: bit.ly/SprayJanuari
    • Kuota terbatas untuk 6 orang terpilih (perwakilan 1 orang setiap komunitas)
    • Bebas memilih warna
    • Membayar biaya registrasi sebesar Rp50.000

Untuk informasi lebih lanjut, Motoris dapat menghubungi Contact Person di nomor 0812-8888-1797 atau mengunjungi Instagram Diton Premium di @ditonpremium(Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here