NaikMotor – Dirilis pada Selasa (15/12/2020), Moto Guzzi V7 III hadir dengan dua model, yaitu Racer 10th Anniversary dan Stone. Dengan mesin yang sama, ini dia beberapa perbedaannya…
Moto Guzzi V7 III Stone mengklaim daya tarik untuk personalisasi dari sebagai aspek utamanya. Pada model ini, desain keseluruhan motornya terlihat lebih eklektik dengan skema warna hitam yang matte, pengaturan cahaya hitam, serta elang yang menghiasi tangki bahan bakar yang dipoles mengkilap.
Mudguard depannya diperpendek untuk menonjolkan kesan sederhana dari model ini, dan catnya sama untuk tangki bahan bakar. Rodanya menggunakan pelek sederhana dan dilengkapi juga dengan instrumen detail dalam bentuk satu layar bulat.
Moto Guzzi V7 III Stone tersedia dalam dua pilihan warna dengan polesan satin baru dan menarik, yaitu Grigio Granitico dan Nero Ruvido.
Sementara itu, Moto Guzzi V7 III Racer 10th Anniversary hadir untuk memperingati lahirnya V7 Racer pertama yang muncul pada tahun 2010 silam, sebagai kenangan bagi para pembalap cafe racer Italia tahun 1970-an.
Motor ini diciptakan kembali dengan teknis yang lebih modern, layaknya pada V7 II Racer 2015 dan generasi ketiganya pada tahun 2019. Dalam rangka merayakan 10 tahun kelahiran model pertama, PT Piaggio Indonesia pun menghadirkan V7 III Racer 10th Anniversary sebagai seri yang paling sporty.
Model ini memiliki edisi bernomor pada pelat sisi atas kuk kemudinya, dan disebut sebagai duta sempurna yang mewakili jiwa balap model V7 III. Tak hanya itu, model Racer 10th Anniversary juga semakin spesial dengan ditambahkannya tali kulit klasik yang berada di sisi atas tangki bensin, cat “Rosso Corsa” atau Racing Red yang menyelimuti bingkai dan swingarm, yang mengambil referensi dari V7 Sport tahun 1971.
Selain itu, model ini juga banyak menggunakan aluminium hitam anodized, terutama pada fairing samping dan pelindung bodi throttle, sehingga menciptakan penampilan motor yang sporty dan berkelas.
Motor edisi spesial ini tampil dengan top fairing baru dengan kaca depan menonjol serta mewakili gaya khas cafe racer. Dengan grafis merah khusus, yang ada juga pada punuk penutup sadel, terpampang detail “10th Anniversary”. Kemudian, di bagian tengah fairing atas ada lampu depan full LED, sama seperti lampu belakang dan sein yang juga LED.
Mudguard belakangnya lebih tipis dan ramping, dan spion diletakkan di ujung setang baru. Moto Guzzi pun menyisipkan angka “7” di pelat nomor balap di samping dengan tepian merah dan detail bendera Italia.
Untuk bannya, motor ini menggunakan ban Dunlop Arrowmax Streetsmart baru untuk memberikan kinerja lebih tinggi dan kenikmatan penuh kualitas dinamis Cafe Racer dari Mandello.
Sementara itu, untuk mesinnya, keduanya menggunakan mesin V-twin transversal, layaknya seni pahat modern dari logam dan merupakan satu-satunya V melintang di dunia. Moto Guzzi memberikan kombinasi desain ramping dan mesin kokoh, sehingga V7 generasi ketiga ini pengendaraannya mudah dikendalikan. (Litha/Prob/NM)