KUTIL Gelar “Arisan Ngetrail”, Jamin Jalurnya Bikin Kangen

0
arisan ngetrail kutil
Komunitas Trail Lampung (KUTIL) gelar Arisan Ngetrail, lewati jalur-jalur menantang. Foto: Istimewa

NaikMotor – Komunitas Trail Lampung alias KUTIL menyelenggarakan kegiatan kumpul bareng “Arisan Ngetrail”. Acara ini sendiri dibuat dengan harapan para off-roader bisa saling bersilaturahmi di alam terbuka. 

Arisan Ngetrail yang diketuai oelh Bang Napit dari Komunitas Trail Lampung (KUTIL) berlangsung di wilayah Kecamatan Kalirejo dan Sendang Agung, Kabupaten Lampung Tengah. Lewat Arisan Ngetrail, diharapkan para pecinta jalur menantang ini bisa saling menyambung silaturahmi di alam terbuka.

Salah satu penggemar supermoto dan pemilik Caos Custom Bikes, Lerry Rahmat Rizky, mengungkapkan bahwa di sana jalurnya sangat menjanjikan untuk memanjakan para off-roader pecinta tanjakan extrim.

arisan ngetrail kutil

Di Lampung Tengah sana, kabarnya banyak tanjakan-tanjakan ekstrim yang tentunya bisa memacu adrenalin pecintanya, seperti Tanjakan Odong-Odong, Tanjakan 100 CC, Tanjakan Mutasi, Tanjakan Ojo Maido, Tanjakan Slamet, Tanjakan Built Up, dan masih banyak lagi.

Jalurnya juga disebut terasa unik karena keteduhannya, treknya memang berada di pegunungan yang ditanami pohon-pohon sawit. Jarak antar lokasi tempat “bermain” pun tidak terlalu jauh sehingga semua pemainnya bisa terjangkau ke jalur evakuasi.

“Kalau untuk giat Trabas di Lampung sangat banyak, baik event biasa ataupun event besar. Namun karena kemarin kita terhalang Covid jadi kita agak menunda kegiatan. Harapan kami para off-roader Pulau Jawa coba jalur ini, pasti ngangenin,” tambahnya.

Rupanya sudah banyak penggemar supermoto Jakarta yang main ke sana, seperti Tim Bebas Adventure Indonesia. Joely dari Trail Bandar Jaya Sejati (TEBAS) mengungkapkan bahwa mereka berencana untuk membuat acara berskala nasional pasca pandemi.

“Kedepannya kita mau bikin skala nasional, tungguin Covid selesai, didukung sama Pemda sama Polresta,” paparnya. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here