NaikMotor – Honda Scoopy diluncurkan di Jakarta-Tangerang dengan mengusung sebagai trendsetter baru, (20/11/2020). Scoopy baru itu diperkenalkan PT. Wahana Makmur Sejati (WMS) secara virtual.
All New Honda Scoopy diluncurkan di Jakarta-Tangerang harga Rp 20,517 juta untuk varian Sporty dan Fashion, Rp 21,317 juta untuk Stylish dan Prestige. Pada kedua varian terakhir telah dilengkapi smart key yang menjadi satu-satunya pada skuter matik di kelasnya.
Scoopy seperti Genio dan BeAT memiliki rangka eSAF dan mesin 110 cc yang baru dengan penekanan pada torsi besar di putaran bawah. Hanya saja Scoopy akan lebih lincah dalam berakselerasi.
Seperti Scoopy sebelumnya, bagasinya kini lebih besar dengan kapasitas 15,4 L. Sehingga muat helm open face bawaan Scoopy. Fitur barunya, Multi Function Hook yang bermanfaat untuk menggantungkan barang bawaan secara praktis dengan desain dapat ditutup apabila tidak digunakan.
Tampilan depannya berubah berkat penyematan lampu depan dan belakang dengan desain terbaru berbentuk oval sempurna sebagai simbol dari Honda Scoopy hadir dengan kombinasi sistem pencahayaan LED projector yang semakin menonjolkan kesan unik dari tampilan depan dan belakang Honda Scoopy. Model baru ini juga mengaplikasikan velg baru dual 5 spokes, 12 inch dan ban tubeless untuk menghadirkan kenyamanan dan rasa aman pengendara.
“Scoopy adalah salah satu tipe skutik yang digandrungi konsumen kami. Sepanjang Januari Hingga Oktober Wahana telah memasarkan hingga 23.600 unit,” jelas Edi Setiawan dalam press conference yang juga dilakukan secara virtual online pada Jumat (20/11/2020). (Rls/NM)