All-New KTM 890 Adventure Rally Hadir, Ada yang Terbatas Hanya 700 Unit

0
All-New KTM 890 Adventure Rally
All-New KTM 890 Adventure Rally hadir, jadi versi upgrade dari 790 Adventure. Foto: Motorival

NaikMotor – All-New KTM 890 Adventure Rally diklaim sebagai adventure yang memiliki tingkat eksklusivitas baru dan tinggi. Sebab, adventure menengah dari pabrikan Austria ini hanya dibuat 700 unit.

All-New KTM 890 Adventure Rally (R) rupanya merupakan seri 790 Adventure yang di-upgrade, sehingga, untuk tampilan luarnya sekilas tidak jauh berbeda dengan yang sebelumnya.

Dikutip dari Motorival, jika dikulik lebih dalam, rupanya KTM telah meningkatkan frame kit-nya demi mengurangi bobot. Sub-frame-nya baru dan menggunakan inti aluminium. KTM juga telah menggunakan sistem elektronik versi terbaru untuk seri ini, seperti ABS, kontrol traksi, dan sistem cruise control.

All-New KTM 890 Adventure Rally

Dengan menggunakan mesin 2-silinder berkapasitas 889 cc yang telah diperbesar baik bore maupun stroke-nya, motor satu ini pun mampu menghasilkan output 103 bhp. KTM juga mengklaim telah memperbaiki transmisinya agar lebih cepat dan mulus.

Adventure baru KTM ekskusif karena diproduksi 700 unit. Selain itu, mengadopsi suspensi dari garpu USD WP XPLOR 48 mm, bertravel 240 mm, sementara shockabsorber WP XPLOR PDS 240 mm di belakang yang bisa disetel. Namun, untuk pengeremannya masih sama seperti yang ada di 790 Adventure.

Unit ini juga dilengkapi dengan fitur mode berkendara rally, dengan fitur quick shifter naik/turun  2 arah, pelindung tangki karbon, pipa knalpot Akrapovic yang 35% lebih ringan, dan lainnya. Namun hingga saat ini belum ada informasi mengenai harga seri terbaru pabrikan Austria ini. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here