Obati Rasa Penasaran, Yuk Kulik Perkembangan Honda NC750

0
Honda NC750:
2019 Honda NC750X. Foto: Astra Motor

NaikMotor – Honda akan meng-upgrade mesin NC750 ke kapasitas yang lebih besar. Kapasitas mesin adventure yang diklaim akan disukai para pecinta touring ini kabarnya akan naik ke 800-850 cc. 

Honda NC750 adalah seri penerus NC700 yang rilis sekitar 8 tahun lalu (2012). Dua tahun berselang, pabrikan Jepang ini mengubah mesinnya dengan mengadopsi kapasitas yang lebih besar, dan lahirlah NC750. Progres yang dibuat Honda mampu menarik atensi tinggi dari masyarakat dan pasaran.

Sebelumnya, seri NC ini hanya mengalami perubahan di bagian dalamnya saja, tetapi sejak 2018, Honda mengadopsi perubahan warna dan grafis, meski belum disebut signifikan. Beberapa waktu lalu, Astra Motor yang bergerak di bidang distribusi dan penjualan retail kendaraan roda dua Honda menyinggung kegemparan dunia maya di mana muncul blue print mesin terbaru Honda yang diduga akan dipasangkan ke motor sport NC750.

Honda terlihat mengembangkan mesin mereka dari yang berkapasitas 750 cc saja ke 800-850 cc. Jika terealisasi, dipercaya ini merupakan gebrakan yang sangat berani dari Honda. Dengan kapasitas yang lebih besar, motor sport ini dipercaya akan semakin baik performanya dan makin kuat untuk dibawa perjalanan panjang, sehingga cocok untuk Motoris penyuka touring.

Namun, sayangnya belum ada kabar resmi mengenai kelanjutan desas-desus NC750 satu ini. Sebenarnya, untuk versi yang lama, NC750 sendiri sudah memiliki ruang khusus di hati pecinta adventure touring karena roda dua jenis ini pernah menjadi trending 10 besar dengan penjualan tertinggi di Inggris pada tahun pertamanya setelah dirilis.

Dengan desain kuat dan nyaman, motor sport ini juga dikenal irit bahan bakar. Sehingga, tak heran peminatnya tinggi dan didominasi oleh pecinta touring dan fans setia motor Honda. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here