Honda ADV150, Masih Responsif Meski Sudah Berumur Setahun

0
honda adv150 masih responsif
Honda ADV150 ABS, setahun masih responsif. Foto: Yusuf Arief

NaikMotor – Honda ADV150 genap berumur 1 tahun sejak kemunculannya di GIIAS 2019 pada Juli tahun lalu, namun performa mesinnya masih mumpuni serta masih enak diajak untuk bermanuver.

Honda ADV150, skutik bergaya adventure yang pernah bikin heboh event GIIAS 2019 ini menarik untuk kembali diuji performa mesin serta fitur-fitur pendukungnya. Kebetulan kami mendapat kesempatan mendapat unit test ADV150 dari AHASS Wahana Honda Gunung Sahari.

Posisi riding yang nyaman membuat berkendara lebih percaya diri saat menghadapi tikungan tajam ataupun menaklukan kemacetan jalanan ibu kota. Begitu juga saat meraih kecepatan 100 km/jam tidaklah sulit. Selain itu, sistem rem yang sudah mengadopsi ABS dengan wavy disc brake 240mm pada roda depan dan 220 mm pada roda belakang memberikan kestabilan dalam melakukan pengereman.

Handlingnya masih terasa enteng. Diajak rebah pada tikungan motornya tetap stabil. Begitu juga saat bertemu jalanan yang menanjak, Honda ADV150 masih gahar diajak melewatinya.

Honda ADV150 resmi diperkenalkan dan dibuka keran penjualannya oleh PT Astra Honda Motor (AHM) pada event GIIAS 2019. Kehadirannya menarik perhatian pengunjung selama pameran berlangsung, sebab desain modern adventure merupakan yang pertama di kelasnya.

ADV150 dibekali fitur-fitur penunjang untuk pengguna, seperti Two Step Adjustable Windscreen yang disematkan untuk pertama kalinya di matik kelas 150cc. Lampu depan telah menggunakan LED dan dilengkapi sistem Daytime Running Light (DRL) yang modern. Selain itu skutik ini juga dilengkapi dengan lampu belakang dan lampu sein LED dipadukan dengan sepatbor belakang yang memiliki desain layaknya motor besar.

Untuk kemudahan berkendara, sistem full digital panel meter yang memiliki layar besar dapat menampilkan berbagai informasi,seperti indikator aki, indikator suhu luar (yang pertama di kelasnya), konsumsi bahan bakar rata-rata, konsumsi bahan bakar instan, indikator penggantian oli mesin, jam, tanggal, serta Trip A & Trip B.

Pada kaki-kaki, ADV150 menggunakan ban berukuran 110/80 – 14 (depan) serta 130/70 – 13 (belakang).  Honda ADV150 ini memiliki jarak terendah dengan tanah setinggi 165 mm, menunjukkan bahwamotor ini mudah melintasi jalanan di berbagai kondisi.

“Pada dasarnya semua sepeda motor Honda akan tetap prima kondisinya jika rutin diservis berkala di bengkel resmi Honda. Pada Honda ADV150 ini untuk penggunaan 1 tahun part yang harus diperhatikan adalah CVT, itupun biasanya karena pemilik memiliki karakter berkendara yang kurang baik. Seperti sering ngerem sembari memelintir gas,” Terang Timbul Suwardi selaku Kepala Bengkel AHASS Wahana Honda Gunung Sahari. (Daus/Prob/NM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here