Mengagetkan, Diler KTM Pejaten Tutup di Tengah Fase New Normal

0
diler KTM pejaten tutup
Foto: KTM Indonesia

NaikMotor – Kabar mengagetkan datang dari salah satu diler sepeda motor KTM. Yup, diler KTM Pejaten Pasar Minggu harus gulung tikar alias tutup dalam situasi fase new normal, Diler KTM Pejaten tutup dikabarkan melalui akun medsos mereka.

Salah satu diler sepeda motor lansiran Austria, KTM mengibarkan bendera putih di situasi pandemi Covid-19 saat ini. Dilansir dari akun resmi facebook KTM Pejaten, mereka menginformasikan bahwa diler KTM Pejaten terpaksa tutup.

“Terima kasih atas kunjungannya, baik untuk membeli sepeda motor baru maupun pemeliharaan berkala. Jika ada sesuatu yang kurang dalam tindakan dan sikap kita, mohon dimaafkan,” ungkap admin akun resmi Facebook KTM Pejaten.

Kami mencoba menghubungi Sales & Marketing Head KTM Indonesia untuk mengkonfirmasi penyebab ditutupnya diler KTM Pejaten, namun sayang dari pihak KTM Indonesia (PT Penta Jaya Laju Motor) belum meresponnya.

Informasi mengenai penutupan diler KTM Pejaten di akun resmi sosmed KTM Pejaten.

Diler KTM Pejaten mulai beroperasi pada awal 2019, diler tersebut dibuka untuk melayani konsumen wilayah Jakarta Selatan, setelah sebelumnya pada 2018 dibuka diler KTM Bintaro. Saat ini diler KTM ada 21 yang tersebar di seluruh Indonesia. Adapun produk yang menjadi senjata KTM di Indonesia antara lain Duke 200, 250, 390. Selain itu ada juga RC 200, 250, 390, serta KTM 450 EXC.

KTM adalah singkatan dari Kronreif & Trunkenpolz Mattighofen. Merek ini berawal dari sebuah bengkel mobil milik Hans Trunkenpolz, mekanik yang biasa memperbaiki kendaraan perang di masa Perang Dunia II. Setelah kebutuhan servis kendaraan perang berkurang, Hans Trunkenpolz pun membuat motor sendiri yang dinamakan R100 pada tahun 1951 dan diluncurkan di tahun 1953 dengan mesin Rotax buatan Fichtel & Sachs.

Di tahun itu juga, pengusaha bernama Ernest Kronreif menjadi salah satu pemilik saham terbesar KTM, dan melakukan registrasi nama resmi KTM.

Masyarakat Indonesia sendiri lebih familiar nama KTM sebagai merek motor dual-purpose spesialis medan off-road yang tangguh. Namun saat ini banyak yang menyukai seri Naked Bike yang diwakili model Duke dan seri Racing oleh model RC. Sebagai jati diri KTM lainnya, KTM Duke dan RC memiliki desain unik bergaya Eropa yang kental. Untuk varian produknya, baik KTM Duke maupun KTM RC tersedia dalam versi 200, 250, hingga 390 cc. (Daus/Prob/NM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here