Buriram (naikmotor) – Anggi Permana mengukukan dominasinya di Superpole kelas Underbone 130cc final ARRC Buriram di Sirkuit Chang, Jumat (4/12/2015). Sementara Yuki Takahashi merajai di Supersport 600cc.
Anggi Permana (Faito Factory Racing) meneruskan keberhasilannya di sesi kualifikasi dengan meraih Superpole dengan catatan waktu 2:09,946 detik. Masih kalah dengan pencapaian di QTT yang mampu menorehkan waktu terbaik 2:07,896 detik dan satau-satunya pembalap yang mampu tembus dengan waktu 2:07 detik.
Rekan setimnya, Wahyu Aji Trilaksana juga kembali membuntuti Anggi di posisi kedua disusul pembalap Malaysia, Md Adib Rosley dari tam RCB Yamaha YY Pang Racing. Sementara juara FIM Asia Road Racing Championship Underbone 130cc 2015, Gupita Kresna Wardhana terlempar di posisi ke-10.
Di kelas Supersport 600cc, doninasi Yuki Takahashi untuk meraih gelar sangat terbuka lebar setelah pembalap Musashi Boon Siew Honda Racing kembali menduduki posisi puncak sesi kualifikasi.Dengan 177 poin yang dikantunginya, Yuki memiliki keunggulan 44 poin atas pesaing terdekatnya, Tomoyoshi Koyama.
“Saya sangat senang hasil keseluruhan sejauh ini dengan set-up hari ini. Semoga akan berlanjut besok dengan hasilnya akan sama seperti sesi hari ini, “jelas Yuki . Di bawahnya, muncul pembalap wild card tuan rumah, Decha Kraisart disusul Yudhistira di posisi ketiga. Sementara pembalap Indonesia lainnya, Dimas Ekky Pratama (Astra Honda Racing Team) menempati start ke-9.
Sementara itu di kelas Asia Production (AP) 250, duet pembalap tuan rumah Honda sukses menempati posisi terdepan melalui Apiwat Wongthananon dan Nakarin Atiratphuvapat. Mereka berhasil mendudukkan seterunya, Takehiro Yamamoto di posisi ketiga. Satu-satunya pembalap Indonesia yang masuk ke deretan 10 besar kelas AP 250 adalah AM Fadly (Manual Tech KYT Kawasaki). (rlsArif/nm)
Hasil Kualifikasi ARRC Buriram Seri 6 2015
SuperSports 600cc Qualifying
- Yuki Takahashi (Honda) 1:39.194s
- Decha Kraisart (Yamaha) 1:39.563s
- Ahmad Yudhistira (Kawasaki) 1:39.609s
- Tomoyoshi Koyama (Honda) 1:39.615s
- Ryuji Kosoe (Yamaha) 1:39.665s
- Ratthapong Wilairot (Honda) 1:39.832s
- Thitipong Warakorn (Honda) 1:39.846s
- Anucha Narkcharoensri (Yamaha) 1:39.848s
- Dimas Ekky Pratama (Honda) 1:39.277s
- Makoto Inagaki (Yamaha) 1:40.355s
Asia Production 250cc Qualifying (Selected)
- Apiwat Wongthananon (Honda) 1:56.981s
- Nakarin Atiratphuvapat (Honda) 1:57.235s
- Takehiro Yamamoto (Kawasaki) 1:57.415s
- Kritchaporn Kaewsonthi (Honda) 1:58.034s
- Peeranpong Loiboonpeng (Yamaha) 1:58.230s
- Vorapong Malahuan (Honda) 1:58.262s
- Andy Md Fadly (Kawasaki) 1:58.332s
- Anupab Sarmoon (Yamaha) 1:58.455s
- Kasma Daniel Kasmayudin (Yamaha) 1:58.510s
- Sitthisak Onchawiang (Honda) 1:58.535s
Results SuperPole Underbone 130cc
- Anggi Permana Putera (Yamaha) 2:09.946s
- Wahyu Aji Trilaksana (Yamaha) 2:10.083s
- Md Abid Rosley (Yamaha) 2:10.470s
- Ferlando Herdian (Yamaha) 2:11.137s
- Md Azam Omar (Yamaha) 2:11.523s
- Ahmad Fazrul Sham (Yamaha) 2:12.042s
- Florianus Roy Brilyan (Yamaha) 2:12.303s
- Md Azhar Abd Jalil (Yamaha) 2:12.313s
- Elly Idzlianizar Ilias (Honda) 2:12.573s
- Gupita Kresna Wardhana (Kawasaki) 2:13.122s