Bakal Suzuki GSX-S300 Siap Rilis, ini Spesifikasinya 

0
Haojue DR300
Foto: motorival

NaikMotor – Setelah mengajukan paten di sekitar tahun 2018, akhirnya Haojue DR300 siap diluncurkan (16/6/2020). Mesin DR300 dirumorkan bakal jadi penyuplai tenaga Suzuki GSX-S300 .

Haojue DR300 hadir dengan dimensi motor panjangnya 2.075 mm, lebar 720 mm, dan tinggi 1.050 mm. Selain itu, wheelbase-nya 1.420 mm, undercarriage 158 mm, tinggi kursi 785 mm, dan beratnya 177 kg. Sehingga diasumsikan demikian juga dimensi All-New Suzuki GSX-S300 , sebab Haojue adalah partner Suzuki di daratan Tiongkok.

Haojue DR300
Foto: motorival

Dilansir dari motorival, motor ini memiliki sistem suspensi sepasang garpu depan/tunggal dengan sepasang swing arm. Untuk pengeremannya, menggunakan sistem rem cakram tunggal 290 mm yang bekerja dengan kaliper floating 2 piston di depan dengan disk tunggal 240 mm kaliper floating piston tunggal.

Haojue DR300
Foto: motorival

Seri terbaru yang dikeluarkan oleh Haojue Motorcycles ini menggunakan bar-mounted handlebar, dual-wire throttle system, panelmeter full digital, knalpot bergaya sporty, jok 2-part split, dan pelek dari aluminium alloy. Fitur lainnya yang melengkapi motor asal pabrikan China ini adalah adanya USB charging port, lampu bergaya sporty dengan LED, serta menggunakan sistem rem ABS-kanal ganda dari merek terkenal.

Foto: motorival

Haojue DR300 memiliki mesin berkapasitas 298 cc dengan SOHC 2 silinder water-cooled, mampu menghasilkan tenaga maksimum 29,23 daya kuda /8.500 rpm, torsi maksimum 27,8 Nm/6.500 rpm, serta transmisi manual 6 percepatan..

Produk keluaran terbaru Haojue ini kabarnya akan diluncurkan secara resmi pada 16 Juni mendatang. Sementara untuk harganya diperkirakan sekitar Rp 69 jutaan. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here