NaikMotor – Pelaksanaan MotoGP hanya bisa beberapa seri akibat pandemi. Sehingga FIM melalui Komisi Grand Prix menentukan alokasi mesin MotoGP 2020, (28/5/2020).
Dalam kondisi normal pabrikan dengan konsesi memiliki jatah 9 mesin per Pembalap dan 7 mesin untuk tim pabrikan non konsesi. Namun, di saat ini MotoGP hanya bisa menggelar beberapa seri maka dibuat ketentuan seperti berikut:
Untuk pabrikan dengan konsesi (Aprilia dan KTM) diberikan alokasi 6 mesin per Pembalap jika bisa digelar 11 seri atau kurang. Jika hingga 14 seri alokasi mesin MotoGP 2020 bisa 7 unit. Sementara untuk pabrikan non konsesi (Honda, Ducati, Suzuki, Yamaha) hanya boleh memanfaatkan 4-5 mesin saja.
Tetapi dalam situasi tidak menentu seperti ini, ada 2 kemungkinan skenario gelaran MotoGP 2020. Jika hanya bisa digelar di Eropa, sepertinya hanya bakal ada 11 seri saja. Jika bisa di luar Eropa, seperti di Thailand dan Malaysia, maka bakal ada 14 seri yang bisa digelar musim 2020 ini.(Afid/nm)