MV Agusta Rush 1000 Akan Diproduksi Hanya 300 Unit 

0
MV Agusta Rush 1000
Foto: MV Agusta

NaikMotor – MV Agusta Rush 1000 dipastikan untuk mulai produksi di bulan Juni mendatang. Naked eksklusif ini hanya dibuat 300 unit saja. 

Berbasis mesin inline 4-silinder Brutale 1000 RR, mesin pada Rush akan mampu menghasilkan tenaga sebesar 208 daya kuda/13.000 rpm, dengan torsi 116 Nm. Jika digabungkan dengan Racing Kit dalam konfigurasi sirkuitnya, daya akan meningkat menjadi 212 hp. Silinder mesinnya diklaim berteknologi seperti Formula 1.

MV Agusta Rush 1000
Foto: MV Agusta

Model edisi terbatas ini dikabarkan memiliki kontrol traksi yang bisa diprogram dalam 8 tingkat aktuasi, sistem antiwheelie, launch control, quickshifter tanpa kopling serta ABS 9 Plus Race dari Bosch. Selain itu, motor ini juga dilengkapi dengan suspensi elektronik Ohlins EC, sasis baja, dan satu set rem Brembo dengan kaliper Stylema.

MV Agusta Rush 1000
Foto: MV Agusta

Untuk racing kit-nya yang opsional terdiri dari sistem pembuangan dengan peredam ganda berbahan titanium ultralight, dengan shell serat karbon, serta sistem kontrol engine yang dirancang untuk mengoptimalkan dan meningkatkan daya, dan rangka jok belakangnya terbuat dari serat karbon.

Dengan pilihan warna berupa Mamba Red, Opaque Metallic Dark Gray, Metallic Bronze, dan Opaque Carbon, motor MV Agusta Rush 1000 dijual dengan harga sekitar Rp 548,9 jutaan di Eropa. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here