Sinzig, Jerman (naikmotor) – Wunderlich sebenarnya produsen yang menyediakan komponen aftermarket untuk produk BMW Motorrad. Tetapi tuner dari Jerman tersebut menawarkan sistem penggerak dua roda untuk BMW R1200GS.
Wunderlich menempatkan motor listrik pada hub roda depan pada model adventurer BMW Motorrad itu. Sepeda motor dengan penggerak pada kedua rodanya, memiliki traksi lebih baik daripada sepeda motor yang hanya berpenggerak roda belakang, terutama saat off-road.
Sebab saat terjebak di lumpur karena kehilangan daya cengkram ban belakang, sepeda motor dengan penggerak dua roda, akan dibantu terlepas dari jebakan oleh ban depan. Saat menikung pun ban depan tak mudah tergelincir, dan ban belakang tidak cenderung membuang ke arah luar tikungan.
Tetapi berbeda dengan sistem gerak tambahan pada produk lain, seperti Christini yang memanfaatkan sistem kopel dan gir, atau hidrolik pada Yamaha, produk Wunderlich lebih sederhana, dengan menempatkan motor hub listrik 7,6 kW atau setara 10,2 daya kuda. Sementara sumber listriknya berasal dari batere kecil yang ditempatkan di bawah lampu depan.
Sebuah sensor ditempatkan pada throttle, dan diatur dengan switch di atas tangki untuk mengatur seberapa besar tenaga yang diinginkan pada roda depan, bahkan arahnya.
Ketika mesin dimatikan motor hub depan itu bisa menggerakkan sepeda motor hingga kecepatan 20km. Atau bergerak mundur hingga kecepatan 3km/jam yang berguna saat keluar dari tempat parkir yang sempit.
Sumber listrik batere bisa dihasilkan secara pengereman regeneratif, motor hub berubah fungsi dari penggerak menjadi generator saat pengereman, listrik yang dihasilkan untuk charging batere kecil sistem.
Wunderlich tidak sepenuhnya memproduksi sistem 2WD hybrid tersebut, kebanyakan komponen kelistrikannya dibuat oleh perusahaan Italia, Evolt. Tetapi rangkanya didesain sendiri oleh Wunderlich, agar mampu menahan beban tambahan di bagiannya. (Afid/nm)