CSR Lanjutan, Givi Serahkan 100 Top Box Kepada Tenaga Pengajar di Cikupa

0
Kayln Ng, President Director PT GIVI Indonesia serahkan 100 unit top box untuk guru dan tenaga pengajar dilingkungan pabrik di Cikupa, Tangerang hari ini (12/3). Foto : Istimewa

NaikMotor – Sebagai bentuk sumbangsih dan kepedulian kepada guru, PT Givi Indonesia kembali melakukan program Corporate Social Respobility (CSR). Givi menyerahkan top box untuk 100 guru  di sekitar pabrik Givi di Cikupa Tangerang, (11/3/2020). 

Guru dan tenaga pengajar yang berada di kawasan Cikupa Tangerang, Banten, mendapat perhatian lebih dari PT GIVI Indonesia untuk kelancaran dalam aktivitasnya memberikan ilmu kepada anak didik. PT GIVI Indonesia yang memiliki sejak 2017 mendirikan pabrik dan perkantoran di daerah ini, perlu mewujudkan kepedulian yang tinggi khususnya guru dan tenaga pengajar. Maka disumbangkanlah top box untuk 100 guru itu. Givi menyerahkan langsung kepada guru di lingkungan Cikupa Industrial Complex (CIC), Tangerang tersebut.

Kalyn Ng sebagai President Director PT GIVI Indonesia menuturkan, “ Para guru yang menerima program CSR dari PT GIVI Indonesia ini merupakan hasil survey kami dan menyatakan membutuhkan box tersebut. Mereka yang menerima box ini adalah Guru Sekolah Dasar (SD) dan Menengah Pertama Negeri (SMPN) dari kawasan Sekitar Cikupa, Tangerang.”

Pekan lalu, PT GI juga ikut melakukan pemberian top box untuk petugas Kepolisian Lalu Lintas Polda Metro Jaya yang bertugas di 5 titik area DKI Jakarta. Tidak bisa dipungkiri karena sifat box yang sangat mengakomodir kebutuhan kepolisian dalam membawa perlengkapan dinas dan pribadi. Sehingga dengan box tersebut akan mempermudah petugas dalam menjalankan tugas dinas diberbagai tempat.

Wanita ramah ini melanjutkan, ” PT GIVI Indonesia sangat berterima kasih kepada seluruh pihak yang sudah membantu terlaksananya acara ini, seperti pihak Kantor Kecamatan Cikupa dan pihak Bapopsi Kecamatan Cikupa. Semoga langkah kecil ini berarti untuk kita semua, hal ini kami anggap penting bila memberikan sumbangsih kepada pihak yang sangat berjasa kepada penetapan pondasi bangsa, yaitu para guru,” pungkas Kalyn Ng.

Yandi yang aktif mengajar di Sekolah Dasar Negeri 2 Cikupa mengungkapkan, “  Rasa terima kasih yang sangat besar kepada Givi Indonesia yang telah membantu dirinya dan guru lainnya di SDN 2 Cikupa, Tangerang. Box Givi ini akan langsung saya pasang di motor saya, untuk menyimpan barang-barang penunjang tugas saya seperti dokumen dan surat-surat sekolah lalu Jas hujan dan lain sebagainya.” (Maleha/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY