NaikMotor – Test rider Yamaha, Jorge Lorenzo dikabarkan akan mendapatkan wildcard untuk GP Catalunya tahun ini. Kabarnya, Yamaha yang mendaftarkan Lorenzo sebagai calon penerima wildcard.
Tiga kali menjuarai dunia balap MotoGP, Jorge Lorenzo yang sudah sempat pensiun saat terseok-seok di tim Repsol Honda pada 2019, memutuskan untuk kembali ke trek, namun sebagai test rider dari Monster Energy Yamaha. Tahun ini ia dipercaya menguji performa Yamaha YZRM1 untuk keperluaan shakedown test di Sepang.
Direktur balap Yamaha, Lin Jarvis mengatakan bahwa bukan tidak mungkin bagi Lorenzo untuk mendapat wildcard. “Kita bisa memilih untuk melakukan itu. Jika Jorge merasa ingin menjalankan balapan dan memiliki kapasitas untuk melakukannya, kami akan mengaturnya. Tetapi tujuan utama Jorge dan tugasnya yang paling mendesak adalah mengembangkan sepeda motor. Jadi kamu akan memilih Grand Prix di mana sangat masuk akal bagi kami untuk bersaing dengan wildcard,” ujar Jarvis.
Setiap tim pabrikan diwajibkan memilih tiga trek uji, Yamaha Racing memilih Jerez, Catalunya, dan KymiRing, tapi Jarvis meyakinkan bahwa itu masih bisa berubah. Lorenzo kemungkinan akan menggunakan wildcard untuk GP catalunya karena sudah mengumpukan data.
Sang direktur balap Yamaha juga menjelaskan bahwa mereka akan membahas masalah wildcard bersama-sama. “Jorge merasa baik dan dia harus yakin bahwa dia memiliki kecepatan balap yang diperlukan,” ujarnya. (Litha/Prob/NM)