Niu RQi Bisa Lari 160 KM/jam, dan Bisa Menempuh Sejauh 200 KM

0
Kecepatan Niu RQi
Niu RQi bisa sekencang 160 km/jam. Foto: Niu

NaikMotor – Sepeda motor listrik sekarang bisa sekuat 400 cc. Seperti kecepatan puncak Niu RQi 160 km/jam dan bisa menempuh 200 km.

Sepeda motor buatan Cina ini termasuk mahal dan sudah masuk ke Amerika Serikat dan Eropa. Di CES 2020 kemarin, pabrikan dekat Shanghai menampilkan sepeda motor terkuatnya. Kecepatan Niu RQi sanggup mencapai 160 km/jam dan menempuh 200 km.

Kecepatan Niu RQi

RQi memang kuat dengam motor listrik 30 kW, dan penggerak akhir sabuk. Baterainya 2 pack Panasonic dengan total daya 6,5 kWh, dalam kecepatan konstan 50 km/jam, baterai bisa menyuplai selama 4 jam atau 200 km jarak tempuh.

RQi kabarnya akan dipasarkan senilai Rp 108 jutaan di Amerika Serikat. Jauh lebih murah dari Zero FX bagi masyarakat Amerika. (Afid/nm)

Kecepatan Niu RQi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here