NaikMotor – Valentino Rossi memilih balapan mobil setelah pensiun nanti dari MotoGP. Pilihannya balapan ketahanan, meski pernah juara Monza Rally.
Rossi memang piawai baik di balapan sepeda motor maupun reli. Juara MotoGP 9 kali itu sejak beberapa tahun terakhir menutup tahun dengan mengikuti Monza Rally, bahkan menjuarainya. Setelah mengikuti musim MotoGP.
Namun, berbeda dengan tahun 2019 ini. Rossi memilih balapan ketahanan mobil di Abu Dhabi. Sementara tim Yamaha baik MotoGP dan Superbike justru tengah balapan Endurance Sepang 8 Hours 2019.
Valentino Rossi bersama adik tiri Luca Marini dan sahabatnya Uccio mengikuti 12 Hours of Abu Dhabi itu. Dengan mobil Ferrari 488 GT3 dalam Team Kessel Monster VR46. Beberapa hari sebelumnya Rossi malah balapan bertukar kendaraan dengan Lewis Hamilton Pembalap F1. Rossi menggunakan mobil F1, Hamilton menggunakan M1 milik Rossi di trek Valencia.
Sehingga tak keliru jika ada anggapan kalau Rossi memilih balapan mobil jika pensiun dari MotoGP. Rossi sendiri hanya menjawab klise, “Memang menyenangkan berkendara mobil di trek. Setelah Reli saya mulai menikmati balapan ketahanan, nanti jika banyak waktu saya akan mengikuti endurance, sebut Saja Lemans 24 Hours, Spa 24 Hours, kebetulan dalam setahun ada 5 seri.” (Afid/nm)