Rakernas HDCI 2019 Bandung, Solid di Dalam dan Sinergi ke Luar

0
Rakernas HDCI 2019
Rapat Kerja Nasional HDCI di Bandung, mewujudkan kearifan lokal sesuai budaya di Indonesia. Foto : Istimewa

NaikMotor – Rapat Kerja Nasional yang diselenggarakan oleh Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI) di Hotel Horison, Bandung, Jawa Barat (23-24/11/2019) membawa angin baru untuk kesinambungan berkomunitas. Rakernas HDCI 2019 diikuti oleh 58 Pengda, Pengcab dan Pengurus Pusat dari seluruh Indonesia. mengusung tema Guyub Sabilulungan.

Dihadiri oleh Komjen Pol. (Purn). Nanan Soekarna, Ketua Umum HDCI, Rakernas HDCI 2019 bertujuan menguatkan organisasi ke dalam melalui soliditas, dengan penguatan pada kebersamaan, kekeluargaan dan persaudaraan.

Dibuka secara langsung oleh Komjen Pol. (Purn). Nanan Soekarna, selaku Ketua Umum HDCI

” Kami sudah bertekad penuh menjadi klub motor yang World Class, diakui oleh mata dunia Internasional dengan menonjolkan kearifan lokal. Sehingga dapat diakui oleh para bikers di seluruh dunia tentang keindahan alam Indonesia. Mendatangkan para biker Internasional untuk berkunjung dan melakukan perjalanan sekaligus eksplorasi akan destinasi wisata Nasional karena keindahan alamnya yang mempesona,” ujar Nanan.

Pada kesempatan Rakenas HDCI 2019 ini pula, pengurus pusat melantik Pengda Jawa Barat yang diketuai oleh Kang Joni. Rakernas yang juga dihadiri oleh veteran Harley Club Bandung (HCB) yang merupakan cikal bakal dan saksi hidup dari berdirinya HDCI pada tahun 1990.

“ Buat kami HDCI adalah rumah kami dalam bermain motor dan berorganisasi. Jelas sekali keseriusan kami di HDCI diarahkan kearah positif dan bermanfaat dengan menganut nilai Soliditas ke dalam dan Sinergitas keluar. Singkat kata, kami ingin HDCI menjadi ‘World Class’ dan menjadi Club motor yang bermanfaat bagi bangsa Indonesia ” tutup Ferdo Raturandang, Humas & Media PP HDCI.(Maleha/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here