NaikMotor – Bersamaan dengan dihadirkannya Supersport RS 660, Aprilia Tuono 660 Concept juga dihadirkan oleh Piaggio Group di EICMA 2019. Meski berupa konsep tetapi banyak yang meyakini versi produksinya segera dihadirkan.
Asumsi itu mudah saja, sebab basis Supersport RS 660-nya sudah dihadirkan. Sementara Aprilia Tuono 660 Concept danggap sebagai versi naked RS 660. Konsep bermesin sama 660cc twin cylinder, yang menghasilkan 95 daya kuda.
Konsep juga berbagi sasis dan part utama denan model sportbike menengahnya itu. Hanya saja, konsep dilengkapi dengan stang lebih tinggi, sehingga posisi duduk pengendara lebih rileks dan fairing mini yang tanggung.
Soal fitur tentu saja akan sama banyaknya dengan RS 660. Sebut saja, lampu LED dengan DRL, Cornering ABS, paket APRC seperti kontrol traksi, anti wheelie, engine brake control. riding mode road dan track, serta Aprilia MIA yang terkoneksi dengan smartphone pengendara. (Afid/nm)