Dendam Pembalap SIC Makassar di Sirkuit Legendaris Riburane

0
SIC-Makassar-season-2-2015
Suzuki Indonesia Challenge (SIC) Makassar season 2 digelar di sirkuit legendaris Riburane, Minggu (25/20/2015). Foto: Suzuki

Makassar (naikmotor) – Gelaran ke-7 Suzuki Indonesia Challenge season 2 yang diadakan di kota Makassar, Minggu (25/10/2015) menggunakan salah satu ikon sirkuit balap Makassar yang telah lama tidak digunakan yaitu Sirkuit Riburane.

Sirkuit non-permanen yang berlokasi di depan kantor Walikota Makassar ini memiliki permukaan lintasan yang halus dan cenderung licin menuntut kejelian para pembalap agar ban tetap mendapatkan traksi.

Antusiasme pembalap muda Makassar sangat besar terhadap ajang pencarian bakat pembalap muda ini. Tercatat pembalap paling muda masih berumur 8 tahun yang berani mendaftarkan dirinya mengikuti kelas Young Star Cup.

Gelaran Suzuki Indonesia Challenge season 2 ini mendapatkan apresiasi dari Ketua Pengprov IMI Sulawesi Selatan, Subhan Aksa “Saya Pribadi Senang dan berterima kasih karena Suzuki mengadakan event balap di Riburane, karena Lintasan ini merupakan lintasan yang pernah membesarkan para pembalap Sulsel di tahun 80an dan 90an”.

Aksi para pembalap yang mengikuti Suzuki Indonesia Challenge season 2 turut didukung oleh komponen berkualitas dari IRC tire, Denso, NS Battery, Showa dan WRX. Support penuh selalu mereka berikan guna memperoleh pembalap terbaik Indonesia yang siap berkompetisi di tingkat Internasional.

Arman Tongge yang pada SIC season pertama gagal kembali mendaftar dan langsung meraih poin sempurna, 50. “ Saya ingin balas dendam dengan kekalahan saya sendiri. Tekad saya tersebut terbukti hingga akhir race bahwa saya memang yang terbaik dengan menjuarai seluruh race,” ujarnya. (rls/NM)

Hasil Suzuki Indonesia Challenge season 2 – Makassar
Satria Cup
1.    Arman Tongge – Total poin 50
2.    Randi Wardi  – Total  poin 36
3.    Bambang PM – Total poin 26

Young Star Cup
1.    Moh. Kemal Mahfud – Total poin 36
2.    A Alif Saputra – Total poin 36
3.    Muh. Awal – Total poin 26

SIC-Makassar-season-2-2015_1

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here