Cirebon (naikmotor) – Ajang Suryanation Motorland Cirebon menjadi ajang unjuk gigi para penggemar modifikasi sekaligus memancing kreativitas penggiat otomotif roda dua khususnya di dunia custom.
Sebut saja Glinding Kustom di bilangan jalan Raya Beber dan Ape Kustom yang didapuk mewakili Local Kustom Motorcycle oleh pihak penyelenggara untuk mendisplay karyanya secara khusus.
Kedua workshop ini sudah berkarya dalam hal rekayasa rancang bangun motor custom yang memiliki kualitas tidak kalah hebat dengan builder di kota-kota besar. Selain mereka, muncul pula Kichi Kustm di bilangan Ciremai Raya Cirebon, salah satu pelaku di industri kreatif di industri ini. Kichi Kustom malah menjadi salah satu pembicara dalam sesi diskusi soal dunia custom di Cirebon.
“ Custom itu menurut kami adalah seni mengubah bentuk standar motor dengan memperhatikan tiga aspek, yakni etika, estetika dan memenuhi safety. Dan membangun motor custom itu tidak ada batasan dalam artian budget. Semuanya menyesuaikan budget mau konsep seperti apa,” jelas Ivan salah satu punggawa Kichi Kustom.
Ivan menambahkan, trend custom di Cirebon kini banyak mengadopsi gaya street tracker karena desainnya masih bisa digunakan untuk harian.” Ubahannya tetap memperhatikan aspek safety karena masih bisa memakai spion, lampu sein dan juga pelat nomor,” sebutnya.
Hal senada diungkapkan oleh Yudhi Satria dari Ape Kustom yang menyebutkan bahwa trend custom street tracker kini tengah digandrungi di Cirebon.
” Mulai ramai ke aliran custom street tracker seiring tumbuhnya event kustom kulture selain karena simpel dan juga fungsinya. Meski demikian masih banyak juga yang menyukai cafe racer dan streetcub atau choppycub,” sebut Yudhi yang memiliki workshop di Jalan Perjuangan 70 Cirebon. (Arif/nm)