Gelaran Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta Bakal Seru

0
Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta
Trial Game Asphalt 2019 memasuki seri ke-3 digelar di Yogyakarta. Foto: istimewa

NaikMotor – Kejuaraan supermoto yang diinisiasi 76 Rider (TGA) memasuki putaran ke-3 di Yogyakarta. Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta akan digelar di Sirkuit Stadion Mandala Krida, (20-21/9/2019).

Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta merupakan gelaran ke-3 dari 5 putaran. Sebelumnya terlaksana di Boyolali (23/2/2019) dan Purwokerto (22/6/2019).

Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta

Disebutkan kalau gelaran supermoto bergengsi ini semakin seru dari putaran ke putaran. Seperti dinyatakan Mario CSP dari 76 Rider selaku penyelenggara Trial Game Asphalt, “Data yang kami punya dari dua seri sebelumnya, terjadi peningkatan jumlah peserta di Trial Game Ashpalt 2019. Selain itu juga terjadi peningkatan jumlah penonton, baik yang datang ke event (offline) maupun yang menonton live streaming (online). Ini indikasi Trial Game Asphalt semakin diminati oleh pebalap dan juga penonton.”

Sementara dari atmosfir balapan di Trial Game Asphalt tahun ini diakui salah satu racer, Doni Tata, semakin ketat. Doni masih belum leluasa di 2 seri awal. “Persaingan TGA tahun ini makin kompetitif. Selain banyak rider top, tim-tim juga lebih fokus meriset motornya. Makin kencang tahun ini dibanding tahun-tahun sebelumnya. Intinya tim-tim jauh lebih siap,” paparnya.

Trial Game Asphalt 2019 Yogyakarta

Saat ini Farudilla Adam memimpin klasemen dengan 97 poin disusul Tommy Salim dengan 87 poin. Sementara Doni bertengger di posisi ketiga dengan 84 poin.

Keseruan tidak hanya terjadi di lintasan balap karena serunya pertarungan antar para rider semata. Mengusung konsep sportainment, Trial Game Asphalt juga akan memanjakan para pecinta balap motor dengan berbagai macam hiburan dengan DJ performance hingga dentuman kembang api raksasa.

Jadi buat penggemar balap supermoto, jangan sampai ketinggalan aksi para pebalap supermoto dunia di Trial Game Asphalt Yogyakarta, pada 20 – 21 September 2019. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here