Kawasaki Motorave Cibubur Dilengkapi dengan Dynojet 250ix

0
Motorave-Cibubur-Dynojet-17
Kawasaki Motorave Cibubur dilengkapi fasilitas pengujian Dynojet 250ix yang bisa digunakan untuk seluruh tipe motor termasuk ATV dengan tingkat pengujian hingga 750 hp dan 322 km/jam. Foto: MRC

Cibubur (naikmotor) – Pemilik premium bike Kawasaki di daerah Cibubur dan sekitarnya kini bisa menikmati fasilitas baru berupa Dynojet, perangkat untuk mengukur tenaga dan kecepatan di Kawasaki Motorave Cibubur di Jalan Alternatif Cibubur Raya No.76.

Menurut Hosea Sanjaya, pimpinan Kawasaki Motorave Cibubur, fasilitas Dyno test ini merupakan yang pertama di Indonesia. “ The ultimate in power sports dyno tuning/testing capability dengan seri terakhir Dynojet 250ix bisa digunakan untuk seluruh tipe motor termasuk ATV dengan tingkat pengujian hingga 750 hp dan 322 km/jam,” ujar Hosea pada peresmian fasilitasnya, Sabtu (10/10/2015) bersamaan dengan dibukanya sekretariat bersama Motorave Riders Club rayon Cibubur.

Menurut Hosea, 70% pelanggan Kawasaki Motorave Cibubur adalah pemilik motor premium Kawasaki dari 4000 konsumennya.” Dengan adanya Dynojet ini kita mengurangi risiko tes motor di jalanan dan pengujian secara ilmiah, karena semua data dan performa motor secara akurat tersimpan dan teknologi telah disesuaikan dengan suhu saat digunakan di jalan,” ujar Hosea yang mempercayakan pengperasiannya dipimpin oleh Galan Ridwan, mekanik senior yang lama berkecimpung di dunia balap.

Tidak tanggung-tanggung, produk buatan Dynojet Research Inc. Amerika tersebut diinstal khusus dan pelatihan yang diberikan tenaga ahli Dynojet Asia Pasifik, Rennie Khoo kepada delapan mekanik Kawasaki Motorave Premium Bike Cibubur, (8-9/10/2015 lalu.

Kazuya Ikebuchi, general manager sales & marketing PT Kawasaki Motor Indonesia menyatakan bahwa Motorave Cibubur telah menunjukan bagaimana cara melayani konsumen premium Kawasaki dengan baik.

“Ini salah satu pelayanan terbaik yang diberikan Kawasaki Motorave Cibubur untuk melayani konsumen kami dengan teknologi canggih,” ujarnya.

Perangkat seharga Rp 1 miliar ini memiliki kemampuan lebih dari cukup karena digunakan juga untuk pengujian sekelas F1.Untuk membangun pondasi dan fasilitas Dynojet seri terbaru 250ix diperluikan fan-blower in dan out dalam kapasitas 35.000 cfm (cubic feet of air per minute) dan kompresor 5hp ditunjang dengan software yang terhubung dengan monitor di ruang tunggu.

Fasilitas ini juga menjadi salah satu investasi dari Motorave Riders Club satu-satunya di Indoensia.  (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here