NaikMotor – Bermula di Sera Sentul, Bogor sudah menjadi ajang balap drag tidak resmi yang semakin digandrungi. Ditambah tren Drag Vespa Sentul “luar” itu semakin ramai.
Tren Drag Vespa Sentul saat ini memang lagi banyaknya yang drag di Sera, yang biasa digelar hari Senin, Rabu dan Kamis. Di Sera ini jadi ajang adu kebut dengan panjang 500 meter. Selain Vespa, sebelumnya sudah digelar drag untuk model sepeda motor lainnya.
“Sera jadi ajang pembuktian performa mesin yang sudah dioprek, motor diadu dengan motor Vespa lainnya yang sama speknya. Balap seperti ini jadi kegiatan paling diminati komunitas Vespa saat ini untuk memacu adrenalin di balap lurus 500 meter,” ujar jelas Akmal Yushi anggota Vespa Cibubur.
Belum lama ini kumpulan pecinta drag Vespa mengadakan acara drag khusus Vespa. Tetapi kali ini dengan menyewa Sirkuit Sentul satu hari khusus acara event tersebut, “Kalau di Sera kan campur dengan motor-motor balap lainnya, nah kalau di acara kali ini memang sengaja diadakan untuk khusus Vespa balap 500 meter saja , dan pesertanya lebih dari 60an yang bertarung menjadi yang tercepat di lintasan lurus itu,” imbuh Yushi.
“Kebetulan kami tergabung di klub Vespa Cibubur yang berisikan orang-orang sekitaran wilayah Cibubur dan sekitarnya yang doyan sunmorian dan oprek mesin Vespanya. Pembuktian performanya di balap drag di Sentul, Bogor,” pungkas Yushi. (Teguh/Prob/NM)