Di GIIAS 2019 Belanja di astraotoshop.com Tinggal Scan dan Tunggu di Rumah

0
GIIAS 2019 Belanja di astraotoshop.com
Both AOP di GIIAS 2019 belanja part makin mudah. Foto: Maleha

NaikMotor – Belanja produk after market PT Astra Otoparts (AOP) makin mudah. Bahkan di gelaran GIIAS 2019 belanja di astraotoshop.com, konsumen pun selain dibantu SPG bisa juga dengan scan QR Code.

Di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 yang berlangsung hingga 28 Juli 2019, dimanfaatkan AOP untuk mempermudah konsumen berbelanja secara online. Kemudahan yang ditampilkan di situs astraotoshop.com saat konsumen singgah di booth AOP akan dibantu oleh SPG yang telah dibekali dengan product knowledge.

Mereka akan membantu konsumen bertransaksi secara online, dan mencarikan part yang dibutuhkan. Selain itu, konsumen bisa juga dimudahkan dengan cara scan QR Code produk yang tertera di wall booth.

Michael Andrea dari Marketing Support PT. Astra Otoparts yang standby selama GIIAS berlangsung mengungkapkan, “Selain belanja mudah di GIIAS 2019 ini, konsumen tidak perlu repot membawa produk saat di arena GIIAS, setelah bertransaksi mereka bisa berkeliling tanpa menenteng bawaan tambahan. Semua barang akan dikirim sesuai alamat lengkap pembeli, kurang lebih selama 2-3 hari. Hingga saat ini permintaan secara online banyak dilakukan oleh pembeli yang tinggal di kawasan Bekasi, Jakarta Barat, Tangerang dan Depok.” (Maleha/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here