Ini Penyebab Jok Kulit Sintetis Accura Trax Lebih Dingin 17°C

0
Accura Trax
Accura Trax pelapis jok kulit sintetis after market di Parjo 2019. Foto: Afid

NaikMotor – Jok sepeda motor memiliki syarat selain nyaman dan empuk, keren dan tidak licin juga tidak panas. Syarat terakhir bisa dipenuhi pelapis jok Accura Trax.

Sebagai pelapis jok sintetis Accura Trax memiliki lapisan yang diformulasi khusus. Sehingga tidak cepat menyerap panas sekalipun pilihan warnanya hitam.

Marco Hutabarat, Brand Management Head Accura produsen Trax menyatakan, “Trax kami rancang setelah melalui survey konsumen pengguna sepeda motor. Mereka mengingingkan pelapis jok memenuhi 4 syarat di atas. Tetapi yang paling penting adalah jok harus tidak panas sekalipun terjemur.”

Tim Accura yang telah satu dekade memproduksi pelapis jok untuk mobil itu telah menemukan formula khusus untuk lapisan atas jok agar lebih lambat menyerap panas. “Ada 40 formula rahasia yang diracik agar jok tidak cepat panas,” lanjut Marco saat ditemui di Parjo 2019 di TMII, Jakarta Timur, (7/7/2019).

Accura Trax
Accura (kiri) bahan lain (kanan)

Marco pun menunjukkan sebuah simulasi panas yang diserap pelapis jok, antara bahan jok aftermarket produk lain dan Accura Trax. Hasilnya, tampak menunjukkan suhu yang berbeda, setelah terpapar cahaya infra merah dalam waktu yang sama. Bahan jok Accura Trax menunjukkan suhu 60,1°C sementara produk 77,7°C. “Sehingga hasilnya, pelapis jok after market Acura Trax lebih dingin. Ini adalah produk karya anak bangsa, lho,” ungkap Marco bangga.

Accura Trax, saat ini tersedia dalam 2 motif, Emboss Carboniun dan kulit seperti pada umumnya. “Carbonium biasanya untuk anak muda dan motor custom. Motif kulit biasanya disukai oleh pengguna harian atau penyuka produk mirip OEM,” pungkasnya. (Wawa/Prob/NM) (Afid/nm)

Distributor Accura Trax (Jakarta)
1. Mulia Jaya, MGK, Kemayoran, Jakarta Pusat
2. Murni Jaya, Jakarta Barat

Harga di distributor (belum termasuk biaya pasang/jahit) mulai Rp 125 ribuan (skuter matik low end: Mio. BeAT, Nex II dll)
Skuter Matik Menengah (NMax, PCX: Rp 175-250 ribuan)
Skuter Matik Bongsor (Xmax, TMax, Forza, X-ADV) Rp 400 ribuan ke atas

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here