RX-King Jadi RX-S Buat Contoh Modifikasi Pure Mothai

0
RX-King menJadi RX-S
RX-King dimodifikasi menjadi RX-S, sebelum diubah untuk aliran Pure Mothai. Foto: Teguh

NaikMotor – Afrizal ingin memberikan contoh modifikasi Pure Mothai. Hasilnya, Yamaha RX-King menjadi RX-S, dan barulah dimodif jadi Mothai.

Berawal dari kurangnya edukasi tentang aliran Pure Mothai di motor RX-S, Afrizal berani membangun RX-King menjadi RX-S. Motor Jambret itu dibelinya di Sumedang untuk di jadikan motor kontes tapi bisa buat harian, aliran yang dipilih Pure Mothai yang berkiblat ke negara tetangga Thailand.

Afrizal yang juga owner brand apparel Savepuremothai ini berharap ada teman dalam memodifikasi RX-King atau RX-S beraliran Pure Mothai ini, dan tidak salah kaprah dalam acuan modifikasinya, nah apa saja sih modifikasi ala Pure Mothai di RX-S ini.

Langkah pertama Afrizal mengubah RX-King menjadi RX-S, pasalnya di Thailand untuk aliran Mothai, motor yang digunakan biasanya RX-S. Body full set RX-S dipasangkan ke RX King, dengan sedikit penyesuaian di bagian lubang baut saja, bagian tangki dibuat lebih tipis seperti yang ada di Indonesia sekarang ini.

Hanya saja jika Mothai panel sisi ditrondoli, seperti cover aki. Tetapi Mothai milik Afrizal, cover aki tetap terpasang. “Biar tetap rapih dan safety kalau wara-wiri di jalan,” alasan Afrizal.

Selanjutnya ke bagian segitiga depan menggunakan as berdiameter 26 mm sedangka segitiga tetap mempertahankan aslinya yang berdiameter 30 mm. “Asnya dipasangi bos aluminium supaya pas di segitiganya. Sementara, tromol pakai punya Honda Beat dipadukan tabung sok Honda Sonic 125, hasilnya cakep kan tuh kinyis kinyis gimana gitu,” bangga Afrizal yang memodif motornya di Total Kings dan Ina Speed Shop.

Tak ketinggalan untuk membuat tampilan motor semakin main Afrizal tak segan-segan merogoh kocek sampai 15 juta. Yakni komponen aksesori mulai dari footstep belakang Aprillia, Sok WP Thailand, gir Daytona, baut dan mur Flower Stainless, boring YP1, jok custom, knalpot custom, head belimbing dan masih banyak yang lainnya. “Yang pasti motor RX-King menjadi RX-S Pure Mothai ini mempunyai slogan menolak punah,” imbuh Afrizal yang mempunyai anak bernama Mikhayla Arsyila Afra yang berusia 1 tahun 7 bulan. (Teguh/Prob/NM)

Data modifikasi

Keran bensin : Yamaha RX Z Catalyzer

Striping : Yamaha RX S version

Lampu belakang : Kawasaki Binter

Paha rem : S7

Swing arm : RX King Cobra

Pelek depan belakang : Akront Spain Twotone Gold Original 120 dan 140 ring 17

SAVEPUREMOTHAI, jalan PHH Mustofa no 82, Bandung, 0811-222-1527.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here