NaikMotor – Mengisi bulan suci dengan kegiatan baik menjadi agenda komunitas pengguna Suzuki ini. GSX Community Nusantara Chapter Tangerang Kota berbagi di bulan Ramadan.
Sebab bulan penuh berkah dan ampunan merupakan saat yang ditunggu bagi semua umat muslimin untuk berlomba mengumpulkan amalan sebanyak-banyaknya. Begitu juga dengan GSX Community Nusantara Chapter Tangerang Kota berbagi di bulan Ramadan sebagai kegiatan rutin.
Bagi komunitas pengguna Suzuki GSX (GCN) di Tangerang, agenda minggu ke-2 di bulan Ramadan sebagai waktu yang tepat berbuat kebaikan dan kebahagiaan salah satu diantaranya dengan kegiatan buka puasa bersama dan bakti sosial. Mengambil lokasi Yayasan Sosial Panti Asuhan Amanah As-Sodiqiyah di jalan Kukun Daon Kampung Gandaria, Sukatani, Kecamatan Rajeg, Tangerang, Banten (17/5/2019).
Pengurus yayasan Amanah As-Sodiqiyah, Guntur Wahyu Setiawan yang tergabung dalam GCN Tangerang Kota mengungkapkan rasa bangga dan bahagianya. “Sebagai bentuk kepedulian seorang bikers akan sesama, berbuat kebaikan tidak hanya menyantuni anak yatim piatu yang sudah tidak memiliki orang tua. Dengan mengajak mereka berinteraksi, bermain akan membuat mereka bahagia dan ceria, “ sambut Guntur.
Suatu kebahagiaan di bulan ramadhan kali ini, Yayasan Amanah As-Sodiqiyah yang memiliki 70 orang anak asuh dari usia 1 tahun 10 bulan hingga SMA kelas 3 tetap konsisten. “Alhamdulillah Yayasan Amanah As-Sodiqiyah mendapat hadiah terindah langsung dari Menteri Sosial Republik Indonesia. Yaitu akreditasi Grade B dari Pemerintah Provinsi. Pengakuan resmi yang menyatakan untuk panti asuhan yang kami kelola dengan peringkat baik,“ ungkap Guntur.
Ketua Chapter GCN Tangerang Kota, Muji Setiawan yang mengagendakan kegiatan rutin tiap bulan Ramadan, dengan membawa lebih dari 30 member GCN yang datang kelokasi Yayasan panti asuhan Amanah As-Sodiqiyah. “Berbagi keceriaan dengan menghibur anak-anak yatim juga sebagai bentuk nyata kita peduli dengan mereka. Meraka tidak hanya butuh sandang, papan dan pangan, tapi juga kebahagiaan meskipun sudah tanpa orang tua,” ujarnya.
Games interaksi dengan lomba mewarnai, quis dan tauziah untuk anak-anak yatim mengisi waktu menjelang berbuka puasa dalam kegiatan berbagi itu. “Dalam kegiatan kali ini GCN Tangerang Kota ikut mendonasikan sejumlah uang untuk Yayasan Amanah As-Sodiqiyah. Sebagai bentuk kepedulian yang tak terhingga dari kami member GCN guna kelangsungan anak-anak yatim ini. Semoga apa yang bisa kami donasikan akan membawa keberkahan bagi kita semua,“ pungkas Muji. (Maleha/Prob/NM)