MV Agusta F3 800 Solarbeam AMG GT di Frankfurt Motor Show

0
MV-Agusta-F3-800-AMG-GT-Solarbeam_2
MV Agusta F3 800 tampil dengan livery kembar bersama Mercedes-Benz AMG GT di Frankfurt Motor Show 2015. Foto: AMG

Frankfurt (naikmotor) – AMG perusahaan performa untuk Mercedes-Benz Jerman ternyata memiliki saham pada MV Agusta pabrikan sepeda motor Italia.

Untuk merayakan partnership mereka, momentum Frankfurt Motor Show 2015 dimanfaafkan untuk menampilkan model ber-livery kembar, yakni gaya Solarbeam pada MV Agusta F3 800 dan mobil Mercedes-Benz AMG GT.

MV Agusta F3 800 terinspirasi dari warna khas sportscar, Mercedes-AMG GT  berwarna kuning seperti sinar matahari sore.

Memang, keduanya hanya sekadar hasil pengecatan, tak ada ubahan mekanikal ataupun fitur. Tapi, paling tidak akan memudahkan pemiliknya saat mencarinya di area parkir yang ramai.

Untuk sumber tenaganya, F3 800 dibekali mesin 3-silinder 12-valve 798 cc dengan output 148 hp per 13.000 rpm dan torsi 88 Nm per 10.600 rpm. Mesin tersebut dilengkapi transmisi 6-speed dengan  EAS (Electronically Assisted Shift).

Kemitraan antara Mercedes-AMG dan MV Agusta akan terus berlanjut setelah acara Frankfurt Motor Show mengusung tema Beyond Adrenaline. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here