Suzuki Burgman 400 2019 Hadir di Bangkok Motor Show 2019, Harganya Belum Ketahuan

0
Suzuki Burgman 400 2019
Suzuki Thailand meluncurkan Burgman 400 di BIMS2019. Foto: suzuki

NaikMotor – Thai Suzuki Motor memperkenalkan Suzuki Burgman 400 2019 untuk pertama kalinya di Bangkok Internasional Motor Show 2019 (BIMS 2019). Sebelumnya. Suzuki Thailand hanya memasarkan Burgman 650 dan 200.

Di BIMS 2019, (27/3-7/4/2019), Suzuki Burgman 400 2019 generasi terakhir itu diluncurkan secara resmi untuk pasar Negeri Gajah Putih. Hanya sayangnya harganya belum juga dipublikasikan.

Burgman 400 menjadi skuter menengah yang mengandalkan storage besar dan kenyamanan bagi penggunanya. Masih bermesin slinder tunggal 399 cc DOHC namun kini sudah dilengkapi air box filter yang lebih besar agar bisa memberikan torsi lebih optimal. Mesin sudah dilengkapi Automatic Idle Speed Control (ISC) demi efisiensi.

Burgman 400 yang didatangkan dari Jepang itu sudah menggunakan ban depan ukuran 15”, generasi sebelumnya masih 14″. Sementara lampu utamanya sudah LED.

Seperti keluarga Burgman lainnya, Burgman 400 berbekal kapasitas penyimpanan besar. Mulai glove box di cover depan yang berkapasitas 3,5L di sisi kanan, sedangan kiri 2,8L. Di sana juga ada tuas pengunci roda belakang yang berfungsi sebagai rem parkir.

Beralih ke bawah jok, di sana ada ruang penyimpanan berkapasitas 42 L yang muat 2 helm fullface dan open face. (Afid/nm)

Suzuki Burgman 400 2019
Suzuki Thailand meluncurkan Burgman 400 di BIMS 2019. Foto: suzuki

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here