Pakai Biaya Sendiri, Crosser Indonesia Kibarkan Merah Putih di Kuwait International Motocross 2019

0
Crosser Indonesia Kibarkan Merah Putih di Kuwait
Crosser Indonesia, Diva Ismaya podium ke-3 Race 2 MX2 di Kuwait International Motocross 2019. Foto: istimewa

NaikMotor – Crosser Indonesia kibarkan Merah Putih di Kuwait International Motocross 2019, (17/3/2019). Crosser I Gusti Ngurah Diva Ismaya berhasil meraih posisi ke-3 kelas MX2 di event MX Kuwait itu.

Selain Diva, crosser Indonesia lainnya, M Delvintor Alfarizi meraih posisi ke-4 dari 17 peserta. Kuwait MX menjadi event bergengsi sebab banyak Pembalap MXGP menjadi pesertanya.

Keberhasilan Crosser Indonesia kibarkan Merah Putih di Kuwait International Motocross 2019 juga tidak.mudah selain banyak peserta kelas dunia trek yang disajikan sepenuhnya pasir dengan tantangan sulit untuk bertraksi. Namun, kedua crosser Indonesia itu memiliki poin sama di Race 2 MX2 tersebut, tetapi Alarizi sempat terjatuh.

Hebatnya, Diva maupun Alfarizi berangkat dengan modal dan biaya sendiri ke kejuaraan MX Kuwait itu. Manajer tim, Frans Tanujaya, menyatakan, ”Diva maupun Alfarizi berangkat dengan modal dan biaya sendiri namun dengan hasil yang mengharumkan bangsa dan tanah air. Saya bangga bendera Merah Putih berhasil berkibar di Timur Tengah di ajang Kuwait International Motocross 2019, Indonesia ada penerus Popo Hartopo pembalap masa lalu yang mampu bersaing di event internasional. ” (Rls/NM)

LEAVE A REPLY