NaikMotor – Afridza Munandar harus legowo di race 2 Asia Talent Cup (ATC) Seri 2 di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (17/3/2019). Afridza terpaksa harus naik podium ketiga lantaran red flag di dua lap terakhir karena ada pembalap Malaysia yang terjatuh.
Saat bendera merah dikibarkan Afridza sebetulnya sedang bertarung memperebutkan podium pertama dengan M Adenanta. Karena insiden Red Flag maka pemenang diputuskan dari posisi lap sebelumnya, yakni di tiga lap terakhir.
Hasil akhirnya jadi mengecewakan buat para pembalap Indonesia. Afridza Munandar podium ketiga, disusul M Adenanta di posisi ke-4. Sedangkan podium pertama Tatchakorn Buasri dan podium kedua milik Sho Nishimura.
“Saya juga bingung mas, tadi saya sedang di posisi pertama saat red flag, saat itu saya lagi ancang-ancang buat gaspol di dua lap terakhir. Eh gak taunya red flag,” kata Afridza saat ditemui di paddock Sirkuit Chang Buriram oleh NaikMotor.
Sebelumnya di race 1 Sabtu (16/3/2019). Afridza bermain cantik dan mengasapi pembalap tuan rumah dan beberapa rider asal Jepang. Afridza meraih podium 1, disusul Adenanta membuat beberapa kesalahan sehingga harus puas finish di posisi 5.
Dari dua seri dan 4 kali race, M Adenanta kini berada di posisi ke-4 klasemen sementara dengan 53 poin. Sedangkan Afridza berada di posisi ke-5 dengan 52 poin. Balapan selanjutnya akan digelar di Siekuit Sepang, Malaysia.(Agl/nm)