Walang Kadung, Motor Pemadam Kebakaran Berbasis Verys X250

0
Motor Pemadam Kebakaran
Armada Motor Pemadam Kebakaran Pemkot Surabaya untuk menembus kemacetan dan pemukiman padat. Foto: surya.co.id

NaikMotor – Bencana kebakaran di pemukiman padat dan kemacetan, selalu menjadi momok di kota besar seperti Surabaya. Alih-alih mengerahkan truk besar, Pemkot Surabaya mengandalkan motor pemadam kebakaran.

Motor Pemadam Kebakaran milik Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Surabaya menjadi terobosan untuk menangani kebakaran di pemukiman padat yang hanya memiliki akses gang kecil. Armada motor pemadam berbasis Kawasaki Versys X250 itu dinamai Walang Kadung.

“Motor dengan CC besar ini kami desain khusus untuk jadi motor PMK. Inilah PMK Walang Kadung,” kata Plt Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) Kota Surabaya Irvan Widyanto seperti yang dilansir media Surya, (10/1/2018).

Versys X250 Pemadam itu diwarnai merah khas kendaraan pemadam. Tetapi dilengkapi dengan tabung berisi racun api campuran, antara air, foam dalam tekanan tinggi.

Penyemprotan racun api mengandalkan selang sedang sepanjang 15 meter yang digulung di bagian boncengan, dan daya semprotnya bisa menjangkau sejauh 15 meter. Perangkat yang cukup untuk Pertolongan Pertama Peristiwa Kebakaran.

Selain itu, selain sebagai garda terdepan untuk memadamkan api di kawasan padat dan sempit. Walang Kadung juga bisa difungsikan sebagai voorijder atau pembuka jalan karena dilengkapi lampu rotator dan sirine. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here