New Honda Vario eSP dengan Fitur Baru, Dijual Mulai Rp 15,8 Juta

1
New-Honda-Vario-eSP-1
Karyawan AHM merakit sepeda motor New Honda Vario eSP di pabrik perakitan AHM, Cikarang. Kehadiran model terbaru New Honda Vario eSP menjadi puncak pengaplikasian teknologi eSP (Enhanced Smart Power) pada seluruh varian Honda Vario series di semua kapasitas mesin dari 110cc hingga 150cc. Foto: AHM

Jakarta (naikmotor) – PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan New Honda Vario eSP (Enhanced Smart Power) pada seluruh varian Honda Vario series di semua kapasitas mesin dari 110cc hingga 150cc. Teknologi eSP disematkan pada mesin baru 110cc air-cooled yang minim gesekan sehingga menghasilkan sistem pembakaran yang efisien.

eSP terintegrasi dengan ACG Starter mampu menghidupkan mesin halus tanpa suara sekaligus menjadi dasar aplikasi fitur canggih ISS (Idling Stop System) yang mampu membuat konsumsi bahan bakar sangat efisien.

Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengatakan sejak dirilis pada Agustus 2006, Honda Vario telah mendapatkan sambutan yang luar biasa dan telah berhasil memikat lebih dari 7,3 juta konsumen sekaligus menjadi trendsetter di kelasnya.

New Honda Vario eSP mengusung desain stripe dan pilihan warna baru berkarakter matte dengan garis desain stripe yang simple, sehingga mampu memberikan kesan modern dan canggih.

Fitur-fitur baru pun disematkan untuk menambah kebanggaan berkendara dengan New Honda Vario eSP antara lain :

– Ban tubeless pada ban depan dan belakang
– Desain baru pada cover knalpot, fan cover, CVT cover dan juga pada pola step floor.
– Dual keen eyes LED Headlight, pencahayaan optimal namun minim penggunaan energi
– Answer Back System dengan menggunakan pengendali jarak jauh (remote)

New Honda Vario eSP memiliki ukuran bodi yang cocok (Fit Size Commuter) untuk dikendarai sehari-hari dan telah dilengkapi teknologi Combi Brake System (CBS) yang membantu menyeimbangkan pengereman roda belakang dan depan secara lebih optimal.

Kemudian dilengkapi dengan standar samping otomatis (Side Stand Switch) di mana mesin tidak dapat dinyalakan apabila dalam posisi turun, serta Brake Lock yang mudah dioperasikan untuk mencegah motor loncat saat dinyalakan atau motor tetap dalam kondisi diam saat berhenti di tanjakan.

Fitur unggulan lain juga dipertahankankan seperti pengaman kunci bermagnet (Magnetic Key Shutter) yang efektif mencegah pencurian yang terintegrasi dengan tombol pembuka bagasi. New Honda Vario eSP juga memiliki kapasitas bagasi terbesar di kelasnya yaitu sebesar 13 liter dan gantungan barang yang dapat dilipat (foldable hook) sesuai dengan kebutuhan.

“New Honda Vario eSP ini merupakan salah satu langkah lanjut perusahaan untuk terus menjadi trendsetter. Penyematan Enhanced Smart Power (eSP) dikombinasikan teknologi dan fitur canggih lainnya yang terangkai dalam teknologi pintar Honda, dan diperkaya melalui penambahan warna dengan konsep baru pada New Honda Vario eSP merupakan bagian dari komitmen kami untuk terus berinovasi dan memberikan produk terbaik. Kami yakin New Honda Vario eSP dapat menjawab kebutuhan masyarakat yang mendambakan sepeda motor dengan berbagai fitur terbaik dan harga kompetitif,” papar Margono.

New Honda Vario eSP dipasarkan dengan dua tipe yakni tipe CBS dengan harga Rp 15.800.000,- dan Rp 16.600.000,- untuk tipe CBS-ISS (OTR Jakarta). Semua tipe ini menawarkan 3 pilihan warna elegan yaitu Estilo Black, Glam Red dan Grande White. Selain itu pilihan warna baru Advance Matte Gray, dipasarkan dengan harga Rp 15.900.000,- untuk tipe CBS dan Rp 16.700.000,- untuk tipe CBS-ISS (OTR Jakarta). AHM menargetkan penjualan New Honda Vario eSP sebanyak 20.000 unit/bulan. (rls/NM)

New-Honda-Vario-eSP---Glam-Red-

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here