Yamaha MT-15 Meluncur, Begini Nasib Xabre Selanjutnya

0

NaikMotor – Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengatakan masih akan melihat kondisi pasar apakah nantinya Xabre bakal dilanjutkan atau disuntik mati setelah kehadiran Yamaha MT-15.

Dynosius Beti, Vice President Director YIMM kemungkinan Xabre dihentikan memang besar tapi semua tergantung pasar. Skenario pertama, permintaan Xabre masih besar maka keduanya bisa jalan bersama.

“Kita masih menyediakan Xabre sampai saat ini sambil menunggu respon pasar di masa depan seperti apa. Kalau tak terlalu bergejolak, keduanya mungkin bisa jalan bersama (MT-15) atau disatukan gitu,” katanya.

Yamaha MT-15
Valentino Rossi menunggangi Yamaha MT-15. Foto: Donny

Skenario kedua yakni menyuntik mati Xabre jika permintaannya terus merosot. Dyon memberi contoh seperti yang dialami oleh legenda Yamaha yakni RX-S dan RX-King yang masih satu rahim.

Seperti RX-S dan RX-King dahulu saja. Kan kita lihat dahulu sampai waktunya ‘oh, ini sudah tidak kuat. daya beli masih besar’. Yasudah kita geser ke atas (RX-S dihentikan),” jelas Dyon.

Seperti diketahui Yamaha MT-15 meluncur awal Januari lalu. Ia bahkan diperkenalkan langsung oleh Valentino Rossi memanfaatkan momentum perkenalan livery dan tim baru Monster Energy Yamaha MotoGP Team.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here