NaikMotor – Danilo Petrucci mengatakan persaingan para pembalap di MotoGP 2019 bakal lebih sengit dari musim lalu. Penggunaan perangkat elektronik yang seragam membuat pembalap dituntut lebih cepat beradaptasi.
Pembalap yang naik kelas dan kini membela tim pabrikan Ducati itu meramal bakal banyak kejutan yang tersaji di 2019. Sebab beberapa komponen yang dipakai antara satu motor dengan yang lain tidak jauh berbeda.
“MotoGP sekarang lebih menarik karena ban dan perangkat elektronik yang ditentukan standarnya. Jadi pembalap terbaik adalah ia yang mampu beradaptasi dengan perubahan,” kata Petrucci.
Di MotoGP 2019 Danilo Petrucci akan turun bersama tim pabrikan Ducati Corse pindah dari tim satelit Pramac Ducati. Meski begitu, mengemudikan Desmosedici bukan hal baru buat Petrux, karena sebelumnya juga memakai spek mirip yang dipakai Dovizioso.
Di hari kedua Tes MotoGP Jerez 2018, Petrucci melakukan eksperimen komponen baru untuk GP19. Dimana motor ditambahkan ekor dan swingarm bar supaya motor tidak liar setelah tikungan panjang.
Namun Petrux sebutan Petrucci masih belum bisa memberikan pandangan yang tepat. “Bagian belakang baru itu masih sulit dinilai. Jadi belum terasa perubahan aerodinamis sesuai gaya balap saya,” katanya.(Agl/nm)